Lagi Lagi Tenis Sukses, Raffi Ahmad Siapkan Kejutan Lain

Lagi Lagi Tenis Sukses, Raffi Ahmad Siapkan Kejutan Lain

Mauludi Rismoyo - detikHot
Rabu, 12 Jul 2023 15:57 WIB
Lagi Lagi Tenis
Lagi Lagi Tenis Sukses, Raffi Ahmad Siapkan Kejutan Lain. (Foto: dok. Instagram Raffi Nagita)
Jakarta - Acara olahraga yang diadakan Raffi Ahmad bertajuk Lagi Lagi Tenis beberapa waktu lalu sukses digelar. Kini bos RANS Entertainment itu mengaku tengah mempersiapkan kejutan lain.

Pertandingan Lagi Lagi Tenis presented by Pertamina yang diselenggarakan oleh RANS Entertainment di Lapangan Tennis Indoor Senayan pada 23 Juni lalu masih membekas di hati penggemar dan penyuka olahraga. Kala itu, antusias penggemar begitu tinggi untuk tak hanya dapat menonton selebritas yang mendadak jadi atlet, namun kehadiran atlet legendaris seperti Yayuk Basuki dan Angelique Widjaja pun menjadi penampilan yang paling ditunggu.

Dalam Lagi Lagi Tenis beberapa waktu lalu, Raffi Ahmad duet dengan Dion Wiyoko melawan Desta dan Dikta. Raffi-Dion sukses mengalahkan lawannya itu dengan set 2-1.

Selain itu, ada juga pertandingan Luna Maya dengan Nia Ramadhani melawan Gege Elisa dan Nagita Slavina. Gege dan Nagita kalah dua set langsung dari lawannya tersebut.

Kemeriahan pesta olahraga ini pun akan berlanjut ke perhelatan yang lebih besar. RANS Entertainment merencanakan Lagi Lagi Tennis tak hanya mengundang para selebritas Tanah Air untuk bertanding, tapi berencana dapat mengundang bintang internasional.

Kebetulan Raffi Ahmad cukup sering bekerja sama dengan beberapa bintang internasional. Kediamannya di Andara, Jakarta Selatan bahkan pernah didatangi Alan Walker, Ronaldinho, Siwon Choi, hingga personel NCT DOJAEJUNG.

Raffi Ahmad sendiri memang tengah keranjingan tenis. Ia bahkan bikin lapangan tenis sendiri di dekat rumahnya.

Untuk saat ini, Raffi Ahmad juga sedang sibuk tampil di Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia. Ia sempat menang lawan Dion Wiyoko saat tanding bulutangkis.


(mau/aay)

Hide Ads