Segini Uang yang Diberikan Ronaldo untuk Biaya Perawatan Georgina Rodriguez

Segini Uang yang Diberikan Ronaldo untuk Biaya Perawatan Georgina Rodriguez

Dicky Ardian - detikHot
Kamis, 04 Mei 2023 14:18 WIB
TURIN, ITALY - OCTOBER 02:  Cristiano Ronaldo and Georgina Rodriguez are seen during the Group H match of the UEFA Champions League between Juventus and BSC Young Boys at Allianz Stadium on October 2, 2018 in Turin, Italy.  (Photo by Emilio Andreoli/Getty Images)
Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo (Foto: Getty Images/Emilio Andreoli)
Jakarta -

Punya pendapatan yang besar, Cristiano Ronaldo juga memiliki pengeluaran tinggi setiap bulannya. Salah satu pengeluaran itu untuk sang kekasih, Georgina Rodriguez.

Program TV Spanyol, Viva la Via, menyebut nominal yang dikirimkan bintang sepak bola dengan julukan CR7 itu ke Georgina Rodriguez.

Ronaldo setiap bulannya mengirimkan setidaknya Rp 16 miliar ke Georgina Rodriguez. Uang tersebut digunakan model asal Argentina itu untuk perawatan dirinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun ada juga sumber yang menyebut uang tersebut tidak sepenuhnya digunakan Georgina Rodriguez untuk merawat dirinya. Ia juga disebut menggunakan uang itu untuk biaya sehari-hari anak-anaknya.

Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez memang mengasuh sendiri anak-anaknya. Saat pemain klub Al-Nassr itu bertanding, Georgina Rodriguez merawat sendiri anak-anaknya di rumah.

ADVERTISEMENT

Akan tetapi, Cristiano Ronaldo bukan satu-satunya sumber pemasukan Georgina Rodriguez. Ia juga menerima uang dari hasil bekerja sebagai model.

Georgina Rodriguez juga mematok tarif untuk unggahannya di media sosial. Ia menerima Rp 129 juta untuk satu unggahan.

Belakangan hubungan pasangan ini dikabarkan merenggang. Cristiano Ronaldo disebut kesal dengan sikap kekasihnya yang sering pamer dan egois.

Namun hal itu dibantah Cristiano Ronaldo dengan mengunggah foto mesra dengan sang kekasih.

Cristiano Ronaldo posting foto ciuman mesra dengan Georgina Rodriguez ketika keduanya tengah asyik minum cocktail. Mereka terlihat sedang berada di sebuah restoran.

"Semangat untuk cinta," tulis Ronaldo disertai emoticon wajah kasmaran.




(dar/mau)

Hide Ads