Setop Netizen! Jangan Suruh Fuji Balikan dengan Thariq Halilintar

Setop Netizen! Jangan Suruh Fuji Balikan dengan Thariq Halilintar

prih prawesti febriani - detikHot
Rabu, 03 Mei 2023 11:00 WIB
Fuji dan Thoriq Putus, Intip Lagi Kenangan Manisnya Saat Kulineran
Fuji dan Thariq Halilintar (Foto: Instagram thariqhalilintar/fuji_an)
Jakarta -

Fuji dan Thariq Halilintar kemarin kepergok duduk sebelahan di pesawat yang sama. Hal tersebut dikarenakan keduanya yang akan kerja bareng di Malang.

Lantaran masalah tersebut, Fuji disebut balikan ke pelukan Thariq Halilintar. Fuji kesal dengan netizen yang kembali menjodoh-jodohkan Fuji dengan Thariq Halilintar.

Kekesalan Fuji itu ditumpahkan ke dalam Instagram Stories miliknya. Fuji meminta netizen untuk tidak lagi memintanya kembali ke pelukan Thariq Halilintar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dear netizen, nggak usah maksa ngajak balikan atau mancing aku musuhan," buka Fuji dalam Instagram Stories miliknya dilihat detikcom, Rabu (3/5/2023).

ADVERTISEMENT

Fuji mengaku lelah karena kehidupannya diatur netizen. Ia pun kerap mendapatkan cacian dan makian dari netizen.

"Aku capek banget hidup aku diatur sama kalian sampai caci maki sana sini. Jadi setop ya ini hidup aku, aku yang ngejalanin, aku yang ngelakuin apa yang bikin aku bahagia dan aku nggak mau ada masalah sama siapapun," terangnya lagi.

Fuji menegaskan hanya ingin kehidupannya tenang tanpa mendapatkan tuntutan dari pihak mana pun.

"Aku cuma mau hidup aku tenang, ngerti ya? Oke thank you," katanya lagi.

Hubungan Thariq Halilintar dan Fuji memang sudah berakhir. Hal ini pertama kali disampaikan Thariq Halilintar dalam Instagram Stories miliknya.

"Halo semua, hai Thofu-Thofuku yang sangat aku sayangi, sebenarnya sangat menghindari untuk bicara tentang ini dan belum kuat juga sepertinya," buka Thariq Halilintar dalam Instagram Stories miliknya dilihat detikcom, Jumat (17/2/2023).

"Tapi karena tidak ingin ada yang menyudutkan manapun pihak karena kesalahpahaman, aku mau meluruskan, hubungan kami sayangnya selesai tepat di hari ulang tahun ku kemarin," sambungnya lagi.

Dalam unggahannya, Thariq Halilintar mengungkapkan ucapan terima kasih kepada mantan kekasihnya Fuji. Ia mengatakan jika mencintai Fuji dengan sepenuh hati.

"Ya Tuhanku, aku mau berterima kasih, sangat menghargai semua yang kita lalui bersama, mencintai dan menyayangi Fuji dengan sepenuh hati adalah hal yang sangat indah bagiku," tuturnya lagi.




(wes/dal)

Hide Ads