Titik Balik Koh Dennis Lim, Dengar Ceramah Aa Gym saat Kalah Main Judi

ADVERTISEMENT

Titik Balik Koh Dennis Lim, Dengar Ceramah Aa Gym saat Kalah Main Judi

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 07 Feb 2023 14:45 WIB
Ustaz Dennis Lim
Koh Dennis Lim mendapatkan hidayah usai kalah main judi dan mendengarkan kajian Aa Gym. Foto: Ahsan/detikHOT
Jakarta -

Pendakwah muda Koh Dennis Lim dulu adalah tim IT yang mengurus sistem perjudian. Dennis Lim dulu bekerja untuk salah satu kasino di Thailand.

3 tahun lebih Dennis Lim yang kini dikenal sebagai ustaz dan pendakwah merasakan nikmatnya dunia perjudian. Bahkan setelah 2 tahun bekerja untuk orang lain, Dennis Lim berani membuka kasino miliknya sendiri.

Dennis Lim mengatakan bos-bos di sana juga punya keinginan yang sama untuk bebas dari lingkaran hitam judi. Semua kebahagiaan yang didapat dalam dunia tersebut dikatakan Dennis Lim hanya palsu.

"Semua big bos di sana ketika ditanya, 'Lu mau selamanya di sana?' Nggak ada. Bahkan ketika mereka lagi dugem dengan wanita di sekitarnya, dengan miras di meja, drugs, narkoba, ketika ditanya apa yang mereka inginkan mereka inginkan di kasur yang hangat di kelilingi anak, cucu, dan wafat dengan tenang, seperti itu," cerita Dennis Lim di studio FYP Trans 7, Jakarta Selatan.

Sampai ketika dirinya sudah kalah berjudi dan masih menunggu teman-temannya, Dennis Lim terpikir untuk kembali ke Indonesia. Akan tetapi, masih ada perasaan galau yang berkecamuk untuk meninggalkan kebahagiaan dunia yang selama ini dia dapatkan.

Saat menunggu itu, Dennis Lim menunggu teman-temannya berjudi dengan mendengarkan ceramah Aa Gym.

"Itu salah satu episode, akhirnya sudah pengin pulang, tapi karena masih belum bulat atau belum berani, 'Di Indonesia gue ngapain? Mau kerja apa? Ninggalin serius ratusan juta di sini?'" tuturnya.

"Jadi ya puncanya ketika lagi yang lain masih pada main, cuma (saya) sudah kalah duluan. Jadi ya sudah keluarin handphone nonton (kajian Aa Gym)," sambungnya.

Dari situlah sekitar Maret 2017, Dennis Lim memutuskan untuk pulang ke Indonesia.

"Di situ Allah takdirkan lisan beliau masyaallah menyampaikan suatu nasihat yang akhirnya (membuat saya) langsung beli tiket pulang (ke Indonesia)," kata Dennis Lim.

Pulang ke Indonesia, pendakwah yang lebih senang dipanggil Koh Dennis Lim ketimbang ustaz itu menimba ilmu di Pesantren Qadar Dakwah, Daarut Tauhid pada 2019.

"Di situ memang full dibeasiswakan. Tapi ada kayak diuji dulu, dites dulu. Jadi dua tahun setelah pulang sih akhirnya baru ketemu Aa (Gym) di Daarut Tauhid," tuturnya.

"Bersyukur kepada Allah, masyaallah, Allah titipkan beliau di dunia ini jadi manfaat, semoga diri ini pun bisa Jadi pahala jariah bagi beliau. (Saya) mencium tangan beliau (Aa Gym) dan juga nggak tahu gimana cara balasnya, nasihat-nasihat beliau ya. Mudah-mudahan bisa jadi amal jariah beliau," harap pria yang menginjak usia 29 tahun itu.

Koh Dennis Lim mengikuti pesantren selama 2 tahun. Kemudian satu tahun diniyah dan satu tahun terakhir melakukan khidmat atau mengabdi dengan dikirim ke cabang-cabang di Daarut Tauhid.



Simak Video "Aa Gym Gugat Cerai Teh Ninih Lagi, Apa Alasannya?"
[Gambas:Video 20detik]
(pus/dar)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT