Peluk Erat Venna Melinda, Verrell Bramasta: Hancur Hatiku Melihatmu Seperti Ini

ADVERTISEMENT

Peluk Erat Venna Melinda, Verrell Bramasta: Hancur Hatiku Melihatmu Seperti Ini

prih prawesti febriani - detikHot
Kamis, 12 Jan 2023 08:27 WIB
Jakarta -

Verrell Bramasta sudah sampai di Surabaya dan bertemu dengan Venna Melinda. Pertemuan itu sudah diperlihatkan dalam Instagram miliknya.

Sambil memeluk Venna Melinda, Verrell Bramasta mengatakan hatinya sangat hancur melihatnya seperti ini.

"Hancur hatiku melihatmu seperti ini," tulis Verrell Bramasta dilihat detikcom, Kamis (12/1/2023).

"Apapun yang terjadi dalam hidup, aku akan selalu ada untukmu ma.. apapun yang terjadi," sambungnya lagi.

Postingan ini langsung mendapatkan tanggapan dari netizen. Mereka semua memberikan doa terbaik bagi kesehatan Venna Melinda.

[Gambas:Instagram]



"Sending so much love and prayers to tante venna,stay strongg rell!!" terang Syifa Hadju.

"Tante cantik cepet sembuh stay strongg verrel&fam," jelas Brisia Jodie.

"Tantee cpt sembuuh @vennamelindareal," ungkap Maharani Kemala.

Pagi ini Hotman Paris akan mendampingi Venna Melinda di Polda Jawa Timur terkait kasus kekerasan dalam rumah tangga tersebut.

Kini Hotman Paris sudah terbang ke Surabaya untuk mendampingi Venna Melinda.

"Kepada semua kaum laki-laki janganlah kau melakukan kekerasan dalam rumah tangga jika sudah tidak cinta," ungkap Hotman Paris dalam Instagram miliknya.

(wes/dar)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT