Keluarga Ungkap Alasan Lokasi Makam Pak Ogah Dipindahkan

ADVERTISEMENT

Keluarga Ungkap Alasan Lokasi Makam Pak Ogah Dipindahkan

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Kamis, 29 Des 2022 20:16 WIB
Thumbnail Sosok Pak Ogah
Keluarga Ungkap Alasan Lokasi Makam Pak Ogah Dipindahkan. (Foto: 20detik)
Jakarta -

Abdul Hamid alias Pak Ogah dimakamkan di TPU Jatisari 2, Bekasi, Jawa Barat. Sebelumnya, keluarga berencana menguburkan lelaki 74 tahun itu di TPU Jatisari 1.

Namun, istri Pak Ogah, Yuyun, menjelaskan alasan dipindahkannya makam sang suami atas pertimbangan anak-anaknya. Sang anak tak mau tempat peristirahatan sang ayah kebanjiran.

"Dia (anak) bilang, 'Masak iya lagi sehat banjir, terus nanti (setelah meninggal) banjir lagi,'. Kebetulan (malam) yang satu itu yang banjir," kata Yuyun saat ditemui di TPU Jatisari 2, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (28/12/2022).

Selain itu, tempat pemakaman di TPU Jatisari 1 yang tak terkena banjir sudah penuh. Hal tersebut membuat Pak Ogah mendapatkan tempat di daerah yang sering dilanda banjir.

Oleh karena itu, keluarga memutuskan pemakaman Pak Ogah dipindah ke TPU Jatisari 2. Yuyun juga bersyukur karena lokasi ini dekat dengan rumah.

"Jadi ibu biar dekat (nengoknya)," tutur Yuyun.

Sekadar informasi, Pak Ogah meninggal dunia di Rumah Sakit Kartika Husada, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (27/12/2022) pukul 19.30 WIB. Ia wafat usai 4 tahun berjuang melawan sakit penyumbatan dan penggumpalan darah di otak.

Menjelang wafat, kondisi Pak Ogah menurun drastis dalam kurun waktu seminggu terakhir. Dirinya tidak mau dibawa ke rumah sakit hingga menolak diinfus walau berada di rumah.

Puncaknya terjadi pada Rabu pagi, di mana Pak Ogah tidak bisa lagi minum atau makan. Anak bungsunya lantas membawa sang ayah ke rumah sakit.



Simak Video "Air Mata Keluarga Iringi Pemakaman Pak Ogah"
[Gambas:Video 20detik]
(ahs/mau)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT