Raffi Ahmad berhasil mengalahkan Desta dalam ajang Tiba-tiba Tenis. Suami Nagita Slavina itu berhasil mengalahkan Desta dalam dua set langsung, 6-2 dan 6-3.
Usai bertanding, Raffi Ahmad mengaku buah dari hasil latihannya belum terlihat sepenuhnya dalam pertandingan tersebut karena gugup, sehingga ia meminta maaf kepada pelatihnya. Kendati demikian, ayah dua anak itu berkelakar bahwa di atas lapangan, mental yang berbicara.
"Aku jujur deg-degan banget, aku mukul dah hilang semua, sorry coach aku sudah hilang pukulannya, yang penting mental," kata Raffi Ahmad usai pertandingan di Tennis Indoor Senayan, Jumat (12/11/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak lupa, Raffi Ahmad juga berterima kasih kepada jajaran pelatih, penonton, dan juga keluarganya yang telah hadir mendukungnya langsung di Tennis Indoor Senayan.
"Aku mau ucapin terima kasih buat Vindes yang sudah bikin acara ini dan juga penonton yang udah hadir kalian luar biasa, terima kasih untuk Allah SWT, istri dan anak-anakku, untuk coach Revi Raturandang thank you banget," ujar Raffi Ahmad.
Di sisi lain, Desta juga mengakui bahwa lawannya itu bermain luar biasa pada malam tersebut.
"Raffi malam hari ini mainnya luar biasa, terima kasih, sampai jumpa di Vindes Sport berikutnya," ucap Desta.
Sebelumnya, Raffi Ahmad sempat bernazar jika dapat memenangkan pertandingan melawan Desta, selanjutnya ia akan menantang Vincent bertanding badminton.
"Kalau aku menang, Inya Allah ya, pengin nantang Vincent main badminton," tutur Raffi Ahmad.
Dengan kemenangan Raffi Ahmad dalam ajang Tiba-tiba Tenis, maka tinggal menunggu waktu saja kapan pertandingan badminton antara Raffi Ahmad dan Vincent akan digelar.
(ahs/tia)