Rumah Baru Gala Sky Terbuka untuk Doddy Sudrajat

Rumah Baru Gala Sky Terbuka untuk Doddy Sudrajat

Hanif Hawari - detikHot
Minggu, 17 Apr 2022 11:50 WIB
Gala Sky liburan ke Bali bareng Fuji dan Fadly
Foto: dok. Instagram
Jakarta -

Rumah baru anak mendiang Vanesha Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky, sudah siap dihuni. Rencananya, si kecil Gala akan tinggal bersama bibi dan paman, serta para pengasuhnya.

Sementara itu, sang kakek Haji Faisal beserta istri tinggal tak jauh dari sana. Hal tersebut guna mengawasi pertumbuhan dan perkembangan Gala Sky supaya tetap berlangsung dengan baik.

"Yang jelas saya dan istri saya yang akan mengontrol anak-anak disini, kalau saya tinggal di sana, Gala sama mbaknya di sini nanti perkembangannya tidak sesuai dengan yang diharapkan," ujar Haji Faisal saat ditemui di kawasan Jakarta Barat, Sabtu (16/4/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Haji Faisal pun menyebutkan bahwa kakek Gala Sky dari sisi ibunya, yaitu Doddy Sudrajat diperbolehkan berkunjung ke rumah itu. Pengusaha tekstil itu bahkan juga akan membiarkan jika besannya tersebut ingin mengajukan banding di pengadilan terkait hak asuh cucunya.

"Ya kalau dia datang ya kita hormati. Kalau dia mau banding ya silakan, kita nggak bisa ngelarang," ucap Haji Faisal.

ADVERTISEMENT

"Ya bagaimana lagi.. saya akan tetap berjuang. Saya tidak akan pernah merusak citra anak dan menantu saya, dan cucu saya," sambungnya lagi.

Meskipun begitu, tak dipungkiri bahwa hubungan Haji Faisal dan Doddy Sudrajat tidak berlangsung dengan baik. Setelah sidang putusan hak asuh anak berlangsung, keduanya belum pernah berkomunikasi lagi.

"Nggak ada (komunikasi). Apa lagi yang harus saya komunikasikan lagi. Nggak ada yang harus saya sampaikan," tutup Haji Faisal.

Seperti yang diketahui, drama hak asuh anak yang berlangsung sejak lima bulan lalu akhirnya menemui babak akhir. Pada 14 April 2022, Haji Faisal dan istrinya dianggap sah secara hukum berhak mengasuh Gala Sky sepeninggal kedua orangtuanya.




(hnh/nu2)

Hide Ads