Ayu Aulia akhirnya meminta maaf setelah melakukan percobaan bunuh diri. Dia diduga depresi karena mengalami berbagai masalah sampai merasakan beban yang berat.
Kakak sepupu Ayu Aulia, Adhe menyampaikan hal tersebut kepada awak media saat ditemui di Puri Imperium, Setiabudi, Jakarta Selatan.
"Ayu benar-benar orang baik, tapi mungkin banyak teman, netizen yang belum tahu dan belum kenal seperti apa. Sejauh ini, saya pribadi, sangat melihat dan merasakan perilaku beliau, Ayu anak yang baik," ujar Adhe.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dan kami percaya mungkin ini tindakan terakhir Ayu dan tidak akan lagi terulang. Kami dari pihak keluarga juga meminta maaf kepada seluruh masyarakat di mana hal-hal seperti ini kan tidak patut jadi contoh. Tapi buat fansnya Ayu, ya kami juga minta maaf," imbuhnya.
Ayu Aulia juga disebut meminta maaf kepada masyarakat Indonesia atas keresahan yang disebabkan perilakunya. Terutama kepada para penggemar dan pengikut di media sosialnya.
Selama ini, lanjut Adhe, Ayu selalu menyembunyikan masalah hidupnya dan tidak pernah cerita kepada siapa pun.
"Ayu itu kalau ada masalah dia jarang cerita. Dia lebih senang kalau ajak temannya happy. Ayu tuh happy kalau ada masalah, dia mendem," tutur Adhe.
Selama beberapa hari belakangan, Ayu Aulia memang terlihat mengurung diri di dalam kamarnya. Dia hanya keluar kamar untuk menjalankan salat lalu kembali lagi ke dalam kabar.
Sampai dini hari tiba, Adhe bersama asisten yang tinggal di kediamannya mendobrak pintu karena tidak terdengar ada suara sama sekali. Saat ditemukan, Ayu dalam keadaan tidak sadar.
Di tangan bagian kiri ada sayatan. Kondisinya pun lemas sehingga tak sadarkan diri.
"Alhamdulillah Ayu tidak punya pemikiran untuk lompat. Dia di kamar posisinya juga apa yang ada dilampiaskan," tegasnya.
Hal senada juga diungkap oleh manajer Ayu Aulia, Fahmi. Ayu juga diketahui didiagnosa mengalami masalah di kesehatan mental dan ada banyak pemicunya.
"Aku bilang 'Ayu nggak boleh kayak gitu', 'iya kak tapi aku nggak boleh kelihatan sakit, nggak mau dikasihanin segala macam'. 'Bukan orang ngasihanin kamu, tapi orang itu perhatian sama kamu'. Terus aku sempat nasihatin juga jangan sampai ada kejadian yang seperti ini lagi," tukasnya.
Setelah peristiwa percobaan bunuh diri tersebut, terkuaklah fakta kalau Ayu Aulia baru saja putus dari Zikry Daulay. Tapi ia juga tengah dekat dengan Robby Onga, rekan pebisnisnya.
Jika Anda memiliki pemikiran bunuh diri, jangan ragu untuk segera hubungi psikolog dan psikiater terdekat. Kunjungi laman www.intothelightid.org/cari sebagai laman yang didedikasikan untuk mencari layanan kesehatan mental terdekat. Laman pertolongan pertama bagi orang dengan pemikiran bunuh diri juga dapat dibaca di www.intothelightid.org/tolong.
(tia/dar)