Rising Star

Aurel Valen Dulu Hidup Susah Banyak Cobaan, Kini Sudah Bisa Napas Panjang

Mauludi Rismoyo - detikHot
Selasa, 04 Jan 2022 15:27 WIB
Aurel Valen Dulu Hidup Susah Banyak Cobaan, Kini Sudah Bisa Napas Panjang. (Foto: dok instagram)
Jakarta -

Presenter yang juga merangkap jadi YouTuber Aurel Valen menceritakan soal kehidupannya. Ia mengaku terlahir dari keluarga yang biasa saja.

Kepada detikcom, Aurel Valen mengatakan sejak kecil sudah ditinggal kerja oleh ibunya. Wanita kelahiran Jakarta, 6 Januari 1993 itu menyebut orang tuanya mencari uang karena seorang single parent.

"Aku dari keluarga sederhana banget. Bukan berada. Jadi dari kecil, Senin sampai Jumat ditinggal kerja ibu. Tapi jadi paham susahnya orang tua dan susahnya hidup," ujar Aurel.

Selama puluhan tahun, Aurel Valen hidup serba terbatas dan kesulitan. Cewek berpostur 160 cm itu bahkan menyebut dulu tak pernah ada masa tenang yang lama.

"Kayaknya dari puluhan tahun aku hidup, baru tahun-tahun belakangan ini yang agak mendingan. Sisanya hidup tuh kayak sulit banget buat dijalanin. Ada saja cobaan berat dari kecil. Ya namanya hidup pasti banyak cobaan sih. Cuma kayaknya nggak ada satupun masa tenang yang lama. Stabil dalam fase happy gitu. Jarang. Kayak roller-coaster banget," tutur Aurel.

Aurel Valen bersyukur belakangan ini hidupnya sudah membaik. Lepas dari masa sulit, cewek bergelar Sarjana Komunikasi itu menganggap seperti bisa bernapas panjang.

"Baru, tahun-tahun belakangan ini agak bisa napas. Jadi curhat panjang lebar," kata Aurel.

Aurel Valen berterima kasih kepada Tuhan. Sebab, berkat Sang Pencipta, dirinya tak menyerah dan bisa keluar dari kesulitan.

"Mungkin dikasih kekuatan sama yang di atas. Jadi setiap kali mau nyerah, diyakinin kalau besok pasti lebih baik. Masa depan pasti akan membaik," ujar Aurel.

Artis dengan 100 ribu followers Instagram itu juga tak lupa jasa orang tuanya terhadap kariernya sekarang. Aurel Valen masih ingat mereka memberi modal dalam mengarungi pekerjaan di dunia hiburan Tanah Air ini.

"Banyak banget, dari doa, support mental, dikasih modal kayak ongkos dan lain-lain, sama promosi ke teman-temannya," pungkasnya.




(mau/pus)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork