Jakarta -
Rachel Vennya, bersama Salim Nauderer dan manajernya kini jadi tersangka karena kabur dari karantina. Tidak pernah disangka aksi Rachel Venya kabur terbongkar.
Awal mula isu Rachel Vennya itu muncul dari sebuah utas di Twitter yang ramai dikomentari. Utas tersebut menampilkan deretan komentar di kolom Instagram, testimoni dari seseorang yang mengaku dirinya sebagai petugas di Wisma Atlet.
Akun bernama @cleverdid, yang mengaku salah satu petugas Wisma Atlet, mengungkap Rachel Vennya hanya karantina selama 3 hari. Dari situlah kemudian tudingan kabur bermula.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena Gua yang nginput data dia di Wisma Atlet Pademangan. Demi Allah...Puas? Gua tanyain alamay dimana sok sok bego, sa,pe sampe satu kamar sama si Salim padahal bukan suami istri gua minta buku nikah ktanya mereka bertiga kok sama manager Rachel yg cewek... Gua juga ada bukti Rachel yg update story dikamar wisma atlet tapi setelah 2 menit lgsng dihapus...Kenapa gua kesel sama dia? Karena Dia dengan mudahnya lolos karantina sedangkan banyak disini para TKW yg udh berumur terpaksa karantina 8 hari, ada yg ortu meninggal, anak meninggal, tapi terpaksa harus 8 hari sedangkan ni org dengan enaknya cma 3 hari," tulisnya.
Rachel Vennya Minta Maaf tapi Belum Ngaku Kabur
Setelah tudingan kabur karantina muncul, Rachel Vennya tidak komentar untuk beberapa hari. Sampai akhirnya pada 14 Oktober 2021, Rachel Vennya bereaksi dan menuliskan permintaan maaf.
Namun, permintaan maaf itu tak disertai dengan pengakuan soal dirinya dan pacar kabur atau tidak dari karantina.
"Hallo teman-teman semua.. Aku mau minta maaf sama kalian semua atas semua kesalahan aku. Kadang aku nyakitin orang lain, merugikan orang lain, egois & sombong. Aku minta maaf yg sebesar-besarnya. Dan semoga semua hal buruk yg pernah aku lakukan di hidup aku menjadi pelajaran buat aku. Untuk selalu berfikir saat melangkah ke depan dengan baik. Untuk sahabat2 online aku yg belum pernah ketemu aku tapi selalu ngedukung aku dari dulu, aku mau bilang terima kasih. -Rachel Vennya-," permintaan maaf Rachel Vennya dalam Instagram Story miliknya.
Di halaman selanjutnya, Rachel Vennya akhirnya ngaku tidak karantina sama sekali.
Akhirnya, Rachel Vennya Ngaku Sama Sekali Tidak Karantina
Terus didesak untuk mengaku kabur dari karantina atau tidak, Rachel Vennya akhirnya mengaku tidak sama sekali melakukan karantina. Pengakuan itu dilontarkan Rachel Vennya dalam channel YouTube Boy William yang tayang pada 18 Oktober 2021.
Pada kesempatan itu, Rachel Vennya mengaku tidak sama sekali karantina sepulang dari Amerika Serikat. Dia pun merasa malu atas perbuatannya.
"Aku pulang itu dari US 16 September sampai di sini 17 September. Seharusnya aku itu menjalani karantina dari 17 sampai 25 September, nah di 25 sore aku ke Bali. Jadi kalau dibilang aku kabur demi merayakan ulang tahun aku di Bali itu nggak benar," jelas Rachel Vennya dalam Channel YouTube Boy William.
"Tapi yang jelas aku tidak menjalani karantina sama sekali di Wisma Atlet, iya aku tidak bermalam di Wisma Atlet," tegasnya lagi.
Namun, pengakuan Rachel Vennya diragukan karena beredar foto dirinya dan manajer berada di dalam kamar Wisma Atlet. Hal itu terus memunculkan spekulasi.
Rachel Vennya Penuhi Panggilan Polisi dengan Status Sebagai Saksi
Akhirnya 21 Oktober 2021, Rachel Vennya bersama dengan Salim Nauderer dan manajernya memenuhi panggilan polisi di Polda Metro Jaya. Pada kesempatan itu, Rachel yang diperiksa selama 9 jam, hanya mengucapkan permintaan maaf di depan wartawan.
"Rekan-rekan semuanya, saya, Maulida dan Salim ingin menyampaikan permintaan maaf sebesar-besarnya kepada semua masyarakat atas kesalahan dan kekhilafan kami dan juga meresahkan masyarakat. Dan kami sekarang akan menjalani proses hukum yang berlaku terima kasih mohon doanya," ucap Rachel Vennya di Polda Metro Jaya.
Diketahui Rachel Vennya kabur dibantu oleh dua oknum TNI berinisial FS dan IG. FS bertugas di Bandara Soekarno Hatta dan IG bertugas di RSDC Wisma Atlet Pademangan.
Selanjutnya, akun Instagram Rachel Vennya lenyap dan kini jadi tersangka.
Instagram Rachel Vennya Lenyap
Setelah memenuhi panggilan polisi, tiba-tiba saja Instagram Rachel Vennya menghilang. Entah apa yang menyebabkan influencer itu menon-aktifkan Instagram pribadinya.
Rachel Vennya, Salim Nauderer, dan Manajer Ditetapkan Sebagai Tersangka
Senin, 1 November 2021, Rachel Vennya cs yang masih berstatus tersangka kembali dimintai keterangan. Pengacara Rachel, Indra Raharja mengatakan kliennya siap jadi tersangka.
Usai menjalani pemeriksaan, Rachel Vennya dan Salim Nauderer kali ini bungkam. Hari ini, 3 November 2021, polisi menetapkan Rachel Vennya, Salim Nauderer, dan manajernya sebagai tersangka.
 Rachel Vennya, Salim Nauderer, dan manajernya kini jadi tersangka Foto: (Yogi Ernes/detikcom) |
Mereka terancam hukuman 1 tahun penjara dan denda Rp 100 juta. Rachel Vennya cs dianggap melanggar undang-undang karantina.
Senin, 8 November 2021, Rachel Vennya bersama kekasih dan manajernya akan kembali menjalani pemeriksaan sebagai tersangka.