Indra Bekti diminta menanggapi perihal Lesti Kejora dengan Rizky Billar yang tengah jadi perbincangan. Indra Bekti sebagai sahabat dengan santai menyebut hal ini salah satu terpaan hidup Lesti dan Billar.
Sambil berseloroh, Indra Bekti menegaskan memang hal itu akan terjadi. Ia bahkan meminta Lesti Kejora dan Rizky Billar untuk siap menjalani semuanya.
Meski begitu, Rizky Billar dan Lesti Kejora diminta untuk tak ikut memanas. Hal itu hanya akan memperkeruh suasana saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mereka berdua lagi di atas," ujar Indra Bekti saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
"Angin banyak deh tuh. Pasti bakal kenceng banget mereka harusnya siap dengan hal itu nggak perlu harus terpancing karena agak memanas saat ini," jelasnya lagi.
Meski begitu, Indra Bekti juga berpikir hal ini sebatas sensasi saja. Ia menduga, Lesti Kejora dan Rizky Billat turut menikmati pemberitaan miring yang beredar tentang mereka.
Jika memang benar adanya, Indra Bekti menegaskan, itu menjadi hak Lesti Kejora dan Rizky Billar. Indra Bekti menduga, Lesti Kejora dan Rizky Billar masih terus menikmati pemberitaan agar namanya terus ada di media massa.
"Mungkin bisa jadi sensasi juga sepertinya. Mereka menikmati, itu hak mereka juga. Jadi berita ya mereka tetap diperbincangkan. Jadi dia cari lagi," lanjut Indra Bekti santai.
Indra Bekti juga merasa pasangan yang memiliki panggilan Leslar itu cukup siap menjalani permasalahan yang hadir ini. Ia berharap tak sampai kisruh dan saling memenjarakan.
"Mereka kalau aku rasa cukup siap dengan ini, ya sabar-sabar aja mudah-mudahan tidak ada kisruh ya. Ya atau ribut-ribut dipenjarakan," jawabnya.
Dalam hal ini Indra Bekti merasa cukup khawatir karena ada yang mau memenjarakan Lesti Kejora dan Rizky Billar. Namun ia berharap agar kasus ini berujung damai dan tak sampai ke tahap pengadilan.
"Aku agak khawatir juga ternyata ada yang mau mereka dipolisikan," tutur Indra Bekti.
"Mudah-mudahan nggak sampai pengadilan lah. Damai dengan baik, apa yang dilakukan Billar sendiri ya tindakan yang tidak melawan hukum. Kalau sudut pandang aku ya," paparnya.
Simak video 'Lesti Kejora-Rizku Billar Dilaporkan Gegara Nikah Siri, Sahabat: Aneh!':