Dipo Latief tiba-tiba saja muncul dan menjabarkan soal laporan yang dilayangkan Nikita Mirzani beberapa waktu lalu di Polres Jakarta Selatan.
Kali ini giliran Nikita Mirzani yang memberikan serangan kepada mantan suaminya itu. Nikita Mirzani bersuara dalam Instagram miliknya.
"Lo dan keluarga lo boleh pencitraan apapun di dunia ini. Tapi perkara urusan anak lo buat pencitraan juga emang lo dan keluarga lo semua ga ada hati nurani. Inget ya apa yang gue lakukan bukan mau pengakuan dari lo," buka Nikita Mirzani dalam Instagram miliknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau ada perselisihan di selesaikan dg baik, lah lupa loe gue di penjara in sama elo Di Polres jaksel," jelasnya lagi.
Dalam tulisannya di Instagram, Nikita Mirzani mengatakan jika Dipo Latieflah yang merekayasa soal pelemparan asbak.
"Ini laporan lebih dari sekedar rekayasa lempar asbak, semoga hukum di indonesia adil, dan 1 lagi selama ini gue diem loh," jelasnya lagi.
Yang unik dalam pernyataannya, Nikita Mirzani juga memberikan sayembara uang sebesar Rp 1 juta untuk tiga orang yang beruntung. Caranya sangat gampang, menurut Nikita Mirzani cukup dengan menghitung berapa kali Dipo Latief mengeluarkan kata 'iya kan' dalam jumpa wartawannya.
"Sekalian gue mau ksh hadiah buat 3 org pemenang masing2 1 jt yah. Pertanyaan nya brp kali Dipo ngomong Iyakan????" beber Nikita Mirzani.
Postingan itu langsung mendapatkan respons dari Fitri Salhuteru yang tak lain adalah sahabat Nikita Mirzani.
"Hahaha cape deeeh terlalu banyak bohoooong. Nah ini baru urusan saya speak up. Semoga bisa bertatap muka dengan saudara dipo. Coba depan muka saya ngomong nya, jangan berlindung di ketiak keluarga aja. Sudah cukup tua loh anda. Utk lawyer nya ya saya memang orang tua angkat nya secara hati nurani. CATAT ya. Secara hati nurani!! @nikitamirzanimawardi_172 keadilan akan datang pada waktu yang tepat. Kamu selalu memiliki dukungan penuh ku untuk urusan anak anak mu. Takbirrrrrr," beber Fitri Salhuteru.
"Satu lagi ya.. ini biar kalian semua tau jangan termakan berita ga jelas, apalagi dari orang yang mendampingi nya yang tidak tau cerita sebenar nya dari awal! Dari semenjak arkana di dalam perut ibu nya saya selalu mengabarkan ke ayah nya keadaan anaknya. Dan saat arkana berjuang untuk hidup di NICU saya memohon agar anda datang untuk mendoakan nya. Tidak ada respon baik dari saudara anda. Kenapa setelah ada laporan polisi anda tampil?? Panik?? Santai aja, masa kalah sama nikita. Urusan rekayasa asbak saja sampai masuk ke dalam sel bersama anak mu dia santai. @nikitamirzanimawardi_172," tutupnya.
(wes/nu2)