Ayah Sophia Latjuba Disebut Mirip Ariel NOAH

Ayah Sophia Latjuba Disebut Mirip Ariel NOAH

Tim detikcom - detikHot
Selasa, 22 Jun 2021 13:34 WIB
Sophia Latjuba
Ayah Sophia Latjuba disebut mirip Ariel NOAH Foto: Instagram @sophia_latjuba88
Jakarta -

Pada Hari Ayah Sedunia, Sophia Latjuba ikut meramaikannya dengan mengucapkan selamat ke ayahnya, Azzizurrahman Latjuba, di Instagram. Ia juga mengunggah foto lawas sang ayah.

Di salah satu foto tersebut, Azzizurrahman Latjuba terlihat sedang duduk di samping istrinya, Anna Muller. Ia tampak mengenakan kemeja putih.

"To all the fathers who are gone too soon and are deeply missed, and those who are still with us: thank you for being our hero.Happy Father's Day," tulis Sophia Latjuba dari akun Instagramnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sayangnya, di foto itu Azzizurrahman Latjuba tidak melihat ke arah kamera. Namun dari angle samping tersebut, banyak yang menyebut wajahnya justru mirip Ariel NOAH, mantan kekasih Sophia Latjuba.

"apa cuma gue aja yang berfikir bapaknya mirip @arielnoah ?!" tulis warganet.

ADVERTISEMENT

"papa nya mirip @arielnoah," tulis netizen yang lainnya.

[Gambas:Instagram]



Sophia Latjuba memang kerap menjadi pusat perhatian di media sosial. Belum lama ini, ia juga mengunggah foto hasil sesi pemotretan dengan anaknya, Eva Celia.

Banyak netizen yang memberikan pujian kepadanya karena kedekatan mereka. Tidak sedikit juga yang akhirnya fokus dengan kecantikan Sophia Latjuba yang dinilai tidak luntur.

Di foto tersebut, Sophia Latjuba dan Eva Celia tampil seperti kakak dan adik, bukan ibu dan anak.

Sophia Latjuba merupakan artis, presenter, model dan penyanyi. Sophia Latjuba punya darah Jerman-Bugis. Ia sudah berkarier di dunia akting saat membintangi film Bilur-bilur Penyesalan pada 1987.

Sophia Latjuba menikah dengan Indra Lesmana. Dari pernikahan tersebut mereka dikarunia Eva Celia. Sayang hubungan mereka berujung dengan perceraian.

Sophia kembali menikah dengan Michael A. Villarreal. Mereka dikarunia seorang anak bernama Manuella Natasha Aziza Villareal. Sophia menjanda untuk yang kedua kalinya sejak tahun 2012.

(dar/wes)

Hide Ads