Sudah Cerai, Nita Thalia Masih Cinta ke Mantan Suami

Sudah Cerai, Nita Thalia Masih Cinta ke Mantan Suami

Desi Puspasari - detikHot
Kamis, 24 Des 2020 19:21 WIB
Nita Thalia saat ditemui di kawasan Trans TV.
Nita Thalia / Foto: Noel/detikFoto
Jakarta -

Nita Thalia resmi bercerai dari mantan suaminya, Rudhytia usai menikah selama 20 tahun. Meski lega namun Nita tetap merasakan perasaan berat.

"Walaupun dalam hati saya pengin pisah tapi kan dari lubuk hati pling dalam rasa sayang dan cinta tetap masih ada," ungkap Nita Thalia saat ditemui, Kamis (24/12/2020).

Nita Thalia diputus cerai oleh pengadilan kemarin, Rabu (23/12/2020). Putusan itu diresmikan oleh Pengadilan Agama Jakarta Utara.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Diungkapkan Nita, dirinya kini sudah putus komunikasi dengan Rudhytia. Sejak proses perceraian yang berlangsung pelik hingga resmi ketok palu, ia dan Rudhythia tak saling komunikasi.

"Nggak ada sama sekali ya, karena kita semenjak proses perceraian ini sampai detik ini saya nggak ada komunikasi, tapi anak saya ada komunikasi dengan ayahnya ya walau bagaimanapun kita udah resmi bercerai," ungkap Nita.

ADVERTISEMENT

Proses perceraian yang Nita Thalia hadapi dengan Nurdin Rudhythia terbilang bermasalah. Baik dari pihak Nita Thalia juga Rudhythia masing-masing mempertahankan argumen mereka di balik keputusan perceraian yang mereka ambil.

Sempat muncul tudingan Nita Thalia dikekang selama menikah hingga kabar KDRT di antara rumah tangga mereka. Tak hanya itu saja, Nita Thalia juga menyebut jumlah penghasilannya berkurang karena dipotong mantan suaminya tersebut. Namun tudingan tersebut dibantah Rudhythia.

Dari proses perceraian yang pelik dan bermasalah itu, Nita Thalia melihat sosok sang anak. Ia berharap hubungannya dengan mantan suami dapat kembali baik meski sudah berpisah.

"Penginnya saya, silaturahmi tetap terjalin, karena walaupun bagaimanapun ada anak anak yang harus kita besarkan dan rawat bersama, mudah mudahan ini menjadi awal yang baik buat saya dan hidup saya," ungkap Nita Thalia.




(doc/pus)

Hide Ads