Shireen Sungkar Bingung saat Beri Tahu Kehamilannya pada Zaskia

Shireen Sungkar Bingung saat Beri Tahu Kehamilannya pada Zaskia

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Kamis, 17 Sep 2020 13:44 WIB
Shireen Sungkar saat ditemui di Hotel Gran Melia.
Shireen Sungkar bingung saat beritahu kehamilannya pada Zaskia. Foto: Noel/detikFoto
Jakarta -

Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu memang sudah menikah. Kini keduanya dikaruniai tiga orang anak. Tapi ternyata, Shireen Sungkar sempat merasa tidak enak saat ingin memberitahu soal kehamilannya yang ketiga kepada sang kakak, Zaskia Sungkar.

Dikatakan Shireen Sungkar, dirinya merasa sama sekali tidak enak jika memberitahu kehamilannya itu kepada Zaskia Sungkar. Hal itu disampaikan Shireen Sungkar dalam Channel YouTube milik The Sungkar Family.

"Jangankan orang-orang ya, kita sendiri nggak enak kadang. Tapi gue jujur ya Ki, gue sempat ngerasa nggak enak saat gue hamil. Gue bingung mau ngasih tahu lo gimana caranya," jujur Shireen Sungkar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Shireen Sungkar, kehamilan ketiganya kali ini sungguh di luar prediksi. Meski sekarang sudah melahirkan, tetap saja Shireen Sungkar tetap mengaku kaget saat mendengar dirinya hamil anak ketiga.

ADVERTISEMENT

"Ya kan orang beda-beda ya, waktu itu gue tahu-tahu nangis pas hamil anak ketiga. Terus gue sempat bilang ke Wisnu gimana ini ngasih tahunya ke Kia, dia juga bingung. Kita takut banget nyinggung perasaan kamu Ki beneran deh," tutur Shireen Sungkar lagi.

Mendengar hal itu, Zaskia Sungkar pun kaget. Ia mengaku sama sekali tidak mempermasalahkan hal itu.

"Nggak apa-apa lagi deh, masa sih lo pernah ngerasa itu? Gue baru tahu malahan sekarang. Tapi ya nggak apa-apa kok kan itu rezeki lo ya," tutur Zaskia Sungkar.

"Iya soalnya kan waktu hamil anak pertama kayak kita tuh ya udah bahagia, hamil kedua alhamdulillah nah pas yang ketiga itu kita bingung ngasih tahu kamunya Ki, beneran soalnya kan kita kayak tersinggung gitu lo-nya Ki," jelas Shireen Sungkar.

Tapi kini, Shireen Sungkar mengatakan sangat bersyukur lantaran Zaskia Sungkar sudah diberikan kepercayaan untuk hamil anak pertama.

"Tapi alhamdulillah banget ya sekarang lo sudah dikasih kepercayaan yang harus dijaga. Kita juga terharu banget ini dengan semua perjuangan lo," tutur Shireen Sungkar.

"Alhamdulillah dan makasih banget buat semua yang sudah mendoakan aku dan Irwan, Insyaallah bisa kita jaga ini," jelas Zaskia Sungkar.




(wes/dar)

Hide Ads