Akan Nikah, Echa Frauen Pertegas Soal Agama Calon Suami

Akan Nikah, Echa Frauen Pertegas Soal Agama Calon Suami

Mauludi Rismoyo - detikHot
Senin, 24 Agu 2020 08:47 WIB
Echa Frauen
Echa Frauen akan menikah / Foto: ist
Jakarta -

Ada kabar bahagia dari model Echa Frauen. Ia rupanya akan segera menikah.

Hal itu diketahui usai Echa Frauen mengunggah foto dirinya berlatar biru. Di situ, wanita seksi tersebut memakai hijab untuk ditempelkan di buku nikah nanti.

Sementara calon suami Echa Frauen terlihat tampan dan gagah dalam foto untuk buku nikah itu. Ia juga memiliki tato di bagian lehernya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Akhirnya punya foto normal berdua," tulis Echa di Instagram.

Para model memeriahkan foto Echa Frauen yang akan menikah. Mereka memberikan selamat dan bersyukur Echa bakal berumah tangga.

ADVERTISEMENT

"Alhamdulillah," komen Vieranni ditambah emoji tanda hati.

"Ahh congrats sayang... lancar2 sampe hari H," sahut Crystal Oceanie.

Sahabat lain justru menuliskan komentar candaan ke Echa Frauen. Ada yang tak menyangka Echa mau dipersunting lelaki tersebut.

"Cayankk kamu sama f***boy wkwkwk," ujar akun @karsanasthasya.

"Haha pakboy + pakgel = (emoji api membara) apa lagi dua2 nya scorpio wassalamualaikum la ya," balas Echa Frauen.

Sementara netizen menyoroti penampilan Echa Frauen berhijab dalam foto untuk buku nikah. Ada yang menilai Echa cantik, tapi ada juga yang menghujat.

"Ternyata cantik ya pake hijab," tutur @dindonk17.

"Dalam foto nya kayak nya seperti orang Islam.. tapi realiti nya tidak," sahut @syazne_10.

Selain itu, warganet menyoroti agama calon suami Echa Frauen. Terlihat secara sepintas, mereka merasa Echa dinikahi seorang bule.

"Kalo cowoknya mualaf saya kasih 10 jempol buat mbaknya," kata @babehnyazainnazril.

"Kak pilihan paling berat pacaran beda agama. Kakak antara memilih Tuhan dengan dia. Dia antara memilih Tuhan dengan dia. Ingat difilm," sahut netter lain.

Lalu Echa Frauen menyadari banyak netizen yang berkomentar soal agama ke calon suaminya. Ia pun memberikan klarifikasi.

Echa Frauen menegaskan calon suaminya beragama Islam sama seperti dirinya. Ia mengaku memprioritaskan keyakinan saat mau melangkah ke jenjang pernikahan.

"Banyak banget yg dm echa kaya gini, karena echa mau married di kira calon suami itu non muslim.. jadi echa klarifikasi disini aja ya biar semua liat, dia itu muslim guys.. mungkin kalian kira dia bukn karena echa date sama bule terus dan dia juga kaya bule.. tp even echa nikah sama bule pun echa make sure mereka yg pindah agama karena bagi echa agama itu penting No 1 di hidup echa meskipun echa gak fanatik banget," tulis Echa.




(mau/doc)

Hide Ads