Chef Marinka ternyata sudah tunangan. Tak lama lagi ia bakal menjadi istri dari pria Belanda.
Rinrin Marinka tunangan dengan lelaki bernama Peter Lufting pada akhir tahun lalu. Hal itu diungkapkan manajer Marinka, Ade Ivan.
"Chef Marinka memang sedang menjalin hubungan dengan pria bule itu dan sekarang sudah di tahap tunangan. Tunangan sudah dari akhir tahun lalu," ujar Ade Ivan kepada detikcom via pesan singkat.
Sudah tunangan, lantas kapan Chef Marinka bakal meresmikan pernikahannya dengan Peter Lufting?
Soal hal tersebut, Ade Ivan belum bisa memberi tahu. Ia memohon doanya saja agar jalan menuju pernikahan Chef Marinka dilancarkan.
"Kalau ditanya kapan hari bahagianya, kami mohon untuk tunggu konfirmasi dari kami untuk hari bahagianya ya. Kami mohon doa juga semoga semuanya dilancarkan," tutur Ade Ivan.
Hal senada juga diungkapkan Chef Marinka secara langsung. Ia masih merahasiakan tanggal pernikahannya dengan pria Belanda.
"Masih confidential," kata Marinka kepada detikcom.
Chef Marinka memang terlihat jarang mengunggah kebersamaan dengan Peter Lufting. Namun disinyalir mereka sudah menjalin kedekatan sejak beberapa tahun.
Chef Marinka pun sudah memperlihatkan foto-foto prewedding bersama pria Belanda. Mereka tampak mesra dan romantis saat melakukan kegiatan tersebut di Belanda dan Prancis.
Chef Marinka bakal menikah, netizen pun merasa patah hati. Meski begitu, ia tetap didoakan yang terbaik untuk kehidupannya nanti bersama pria Belanda.
"Hancur hati aku," komen akun @nasri_adi.
"Iihh gumusshh liat nya.. ikut hepi deh," sahut @d14ndv.
Chef Marinka merupakan salah satu koki selebriti yang populer di Indonesia. Ia dikenal publik usai menjadi juri di ajang pencarian bakat Masterchef Indonesia.
Selain memasak, Chef Marinka juga hobi jalan-jalan. Ia kerap mengabadikan momen keliling negara di penjuru dunia di Channel YouTube-nya.
Simak Video "Hunian Nyaman Lokasi Menawan Chef Marinka di Pavilia at Premier Estate 2"
[Gambas:Video 20detik]
(mau/doc)