Seorang bintang serial di layanan streaming Netflix, Chris D'Elia, diterpa tudingan pelecehan seksual. Tudingan ini muncul baru-baru ini.
Di media sosial seseorang menyebut sang aktor adalah seorang pedofil. Seorang anonim itu pun tak menyangka Netflix menggaet Chris dalam serial yang diproduksi layanan streaming ini.
Dilansir The Hollywood Reporter, tudingan ini makin menyeruak manakala seorang korban yang enggan diungkap identitasnya mengungkapkan pengalamannya yang buruk bersama Chris D'Elia.
Chris disebut pernah meminta sang korban mengirimkan foto dirinya tanpa busana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal tudingan tersebut, Chris buka suara. Aktor pemeran serial 'You' ini membantah tudingan tersebut.
"Aku tidak pernah secara sengaja mengejar perempuan di bawah umur pada titik mana pun," ujarnya.
"Saya tahu saya telah mengatakan dan melakukan hal-hal yang mungkin telah menyinggung orang-orang selama karier saya, tetapi saya tidak pernah secara sadar mengejar wanita di bawah umur," ujar Chris menekankan.
Serial You membuat penampilan Chris D'Elia dikenal belakangan. Selain serial tersebut, dirinya juga membintangi komedi berjudul No Pain. Soal tudingan terhadap aktornya, Netflix juga belum memberi pernyataan secara resmi.
(doc/dar)