Hal ini diungkap oleh mantan kepala pelayan Putri Diana, Paul Burrell. Dilansir Cosmopolitan, Burrell "Harry menikahi Meghan karena dia mirip Diana," kata Burrell.
"Mereka berdua selalu mempertahankan apa yang mereka percaya dan bukan orang yang mudah dipengaruhi," tambahnya.
![]() |
Meski demikian, Putri Diana diyakini tidak akan jadi sahabat Meghan Markle jika masih hidup. Burrell menyebut ada kemungkinan mereka akan berantem.
"Menurutku, mereka akan berselisih. Aku membayangkan dua wanita kuat dan independen dengan perbedaan pandangan dalam berbagai hal," ujarnya.
"Bakal ada perselisihan antara Meghan dan Diana," lanjut Burrell.
Menurutnya, perbedaan besar antara keduanya adalah Meghan sudah lebih dahulu mendapat sorotan media. Sementara itu, Diana lebih muda dan tertutup saat menikahi Pangeran Charles.
(imk/imk)