Martunis Masih Harapkan Ucapan dan Hadiah Nikah dari Ronaldo

Martunis Masih Harapkan Ucapan dan Hadiah Nikah dari Ronaldo

Pingkan Anggraini - detikHot
Jumat, 03 Apr 2020 17:34 WIB
Martunis, Cristiano Ronaldo
Foto: dok. Instagram/Twitter
Jakarta - Setelah beberapa hari menjalankan akad pernikahan, Martunis masih dipertanyakan terkait keterlibatan ayah angkatnya, Cristiano Ronaldo. Bagaimana nih, Martunis?

Disebut Martunis, ia belum mendapat ucapan pernikahan secara langsung dari Ronaldo. Meski begitu, ia telah mendapat ucapan dari asisten CR7, Miquel Paxiao.

"Kalau ucapan kemarin saya sudah bilang sama asistennya Miquel Paxiao. Tapi belum dapat dari Ronaldo langsung, tapi lewat asistennya dia bilang 'Congratulation' sama pernikahan saya," ujar Martunis saat dihubungi, Jumat (3/4/2020).


Lebih lanjut, Martunis juga tak mengetahui perihal ada atau tidaknya hadiah yang disiapkan Ronaldo untuknya.

Meski begitu, Martunis mengaku ingin mendapatkan video ucapan dari Ronaldo. Namun keinginannya itu belum dapat terpenuhi lantaran kesibukan Ronaldo.


"Kalau hadiah belum tahu. Biasanya dia yang kirim, saya juga nggak tahu ya," jawabnya.

"Tadinya saya mau minta video, tapi belom bisa, Ronaldo juga sedang sibuk kan," tutur Martunis.

Martunis menikahi Sri Wahyuni. Pernikahannya dipercepat imbas Corona.




(pig/mau)

Hide Ads