Di tengah Banjir, Wika Salim Bikin Pengumuman Cari Jodoh

Di tengah Banjir, Wika Salim Bikin Pengumuman Cari Jodoh

Pingkan Anggraini - detikHot
Rabu, 08 Jan 2020 05:48 WIB
Foto: Hanif/detikHOT
Jakarta - Wika Salim belakangan sempat diisukan dekat dengan Gofar Hilman sampai Ariel 'NOAH' karena perjodohan dari netter ataupun fans.

Khusus nama pertama, sudah rahasia umum memang jika Gofar sudah lama menebar godaan ke Wika lewat jejaring medsos.

Tapi janda cantik berprofesi sebagai pedangdut itu pun tak menampik memang tengah mencari jodoh. Bahkan ia berharap bahwa 2020 ini ada yang datang ke rumah untuk melamarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Planningnya semoga ada yang ngelamar gue," cerocos Wika tanpa malu.



"Ya mudah-mudahan ada yang lamar gue di 2020," ucap co-host Tukul di Ini Baru Empat Mata tersebut.

Meski tebar kode minta dilamar, Wika sendiri mengaku memang sudah ada yang dekat. Tapi kalimatnya itu diakhiri senda gurau.

"Ada. Cuma yang ada ngelamar kerja gimana dong? Gue kan nggak buka PT," ujar Wika.




(kmb/kmb)

Hide Ads