Medina Zein Direhabilitasi, Begini Kondisi Anak-anak

Medina Zein Direhabilitasi, Begini Kondisi Anak-anak

Asep Syaifullah - detikHot
Minggu, 05 Jan 2020 21:45 WIB
Foto: Medina Zein direhabilitasi (Samsdhuha-detikcom)
Jakarta - Usai terjerat kasus narkoba pada akhir Desember lalu, Medina Zein harus menjalani rehabilitasi selama tiga bulan di Lemdikpol Pasar Jumat, Jakarta Selatan.

Dalam jangka waktu itu pula dirinya harus berpisah dari dua buah hatinya. Melalui ibundanya, Tien Wartini, menyebutkan jika saat ini kedua cucunya itu baik-baik saja.

"Kondisi bayi sehat, alhamdulillah. Yang (anak) pertama sehat habis sunatan, masih ada sedikit jahitan. Jadi belum bisa dibawa ke Jakarta," tuturnya saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Minggu (5/1).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu Tien juga mengatakan jika putra pertama Medina Zein yang berusia tujuh tahun itu kerap menanyakan keberadaan sang ibu.



"Nanti masih ada kerjaan," ujar Tien kepada cucunya.

Selain itu hingga saat ini sang ayah, Lukman Azhari, juga belum kembali dari Arab Saudi usai melakukan ibadah umrah sejak 23 Desember lalu. Ia pun disebut belum mendapatkan tiket pulang kembali ke Tanah Air oleh manajer butik milik Medina Zein, Ovik.

"Belum pulang, posisinya dia belum dapat tiket. Karena perginya sendiri nggak pake travel MZ (milik Medina Zein)," tutur Ovik.

Medina Zein ditangkap pada 28 Desember lalu di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Berdasarkan pemeriksaan diketahui jika urine nya positif mengandung amfetamin dan metamfetamin. Medina ditangkap melalui pengembangan dari kasus narkoba yang menjerat iparnya, Ibra Azhari.





(ass/dal)

Hide Ads