Penyanyi Ellie Goulding beraksi untuk menyelamatkan seorang pengemudi dari kecelakaan baru-baru ini. Aksi sang penyanyi tersebut tertangkap kamera amatir.
Dilansir dari Mirror, Ellie Goulding tampak bergegas menyelamatkan seorang pengemudi sebuah mobil VW Golf yang terseret sebuah truk di jalan bebas hambatan.
Dalam sebuah rekaman, truk tersebut mendorong mobil itu ratusan meter dan Ellie Goulding menghentikan mobilnya kemudian berlari mengecek keadaan sopir VW tersebut.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semua orang terus mengemudi, sementara aku langsung meminta sopir saya berhenti untuk memeriksa keadaan tersebut," tuturnya.
Sopir truk tersebut menghentikan kendaraan seketika setelah mobil-mobil lain menyuarakan klakson.
Ellie Goulding sendiri sempat kesal mengetahui tak banyak orang yang merespons kejadian ini seperti dirinya.
"Sebagai catatan, saya tidak percaya insting pertama dari pengemudi lain adalah justru mulai membuat video di ponsel mereka untuk mengabadikan kejadian ini," tukas Ellie Goulding.
(doc/doc)