Ashanty Resah Penyakitnya Disebut 'Kiriman' Gaib

Ashanty Resah Penyakitnya Disebut 'Kiriman' Gaib

Devy Octaviany - detikHot
Senin, 25 Nov 2019 10:03 WIB
Foto: Palevi/detikHOT
Jakarta - Kondisi kesehatan Ashanty kini jadi sorotan banyak orang dan beberapa pun berspekulasi. Parahnya lagi, ada yang menganggap Ashanty mengalami sakit karena sengaja 'dikirim' sebagian orang yang berniat buruk.

Ashanty memberi tanggapannya lewat channel YouTube The Hermansyah. Ia mengaku gelisah dengan penilaian-penilaian tersebut.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini pertanyaan yang banyak banget (muncul) dan mengganggu pikiranku sih. Maksudnya gini, aku bukan nggak percaya hal-hal begitu. Mungkin ada hal-hal itu apalagi kita mempercayai hal-hal gaib kan ada, tapi balik lagi kalau aku diminta mempercayai sesuatu yang nggak kelihatan, aku jadi tambah gila," ungkap Ashanty.

Untuk menghindari pemikiran buruk semacam itu berlarut-larut, Ashanty pun berusaha mendekatkan diri kepada Tuhan.



"Ya sekarang mendekatkan diri sama Allah dengan cara-cara yang aku lakuin sekarang, banyakin beramal, salatnya dibenerin lagi, itu aja," ungkap Ashanty.

Ia meyakini bila benar ada yang sengaja mengiriminya hal-hal buruk, hanya Tuhan yang dapat menjadi penolong.

"Tiada apapun yang bisa menolong kita dari mistis-mistis ini kecuali dari kedekatan kita sama Allah," tukas Ashanty.


(doc/wes)

Hide Ads