Komedian dan presenter ini menceritakan pernikahannya pernah nyaris bubar. Istrinya, Ayu kala itu minta cerai.
Wendy pun sampai berkonsultasi ke ustaz. Kala itu Wendy ingat berkomunikasi dengan Uje.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Gue jelasin gimana kejadiannya," sambung host 'Brownis' Trans TV tersebut.
Menurut Wendy, ia dan Ayu kerap berbeda pendapat. Ayu bahkan sempat protes karena Wendy kerap melarangnya ikut syuting.
Hal ini jadi pemicu pertengkaran yang besar. Tapi kini menurut Ayu, Wendy sudah berubah dan melunak.
Bahkan menurut Ayu, sikap Wendy setelah memiliki anak jadi sosok ayah yang hangat.
"Dia tuh kalau di rumah benar-benar jadi kayak bapak banget, urusi anak, bangun pagi, antar anak sekolah, sekarang ini ya, dulu nggak."
"Terus pulang kerja jemput, nemenin anak bikin PR. Tapi dari dulu sampai sekarang itu, dia yang enggak hilang itu memang cinta banget sama keluarga," katanya.
(kmb/wes)