Thya mengaku memang mantap hijrah usai beribadah umrah di Tanah Suci. Ia memilih jalan baik itu karena Tuhan sudah baik terhadapnya.
Lalu, Thya Sethya ditanya soal pria idamannya. Feni Rose memperlihatkan tiga foto cowok artis yakni Rizky Nazar, Sule, dan Baim Wong.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nah sosok yang terakhir yakni Sule, Feni Rose memancing Thya Sethya. Di situ, eks model tersebut tersipu malu ketika ditanya soal Sule.
"Kalau Sule? Benar Sule pernah ngajak kamu kenalan? Cielah," ujar Feni dalam video, saat dilihat detikHOT.
"Apa? Kenapa? Apanya?" timpal Thya lalu terdiam dan wajahnya memerah.
Feni Rose kembali mempertanyakan orang yang mengajak Thya Sethya berkenalan. Tapi, lagi-lagi Thya cuma tertawa saja.
Thya Sethya sampai akhirnya bicara soal artis yang pernah mengirimnya pesan. Ia mengaku takut kalau mengungkap hal itu ke media.
"Nggak kenapa-kenapa takut saja. Cuma aku takut disangka sombong, jadi aku follback saja," katanya.
Jadi benar pernah diajak kenalan oleh Sule, Thya Sethya?
(mau/nu2)