Saat itu Josscy sedang ada kerjaan. Entah kebetulan atau tidak, salah satu kru Josscy menjadi asisten Rina Nose.
"Pertama kali ketemu itu di Jakarta. Jadi dia itu lagi ada project di Jakarta," cerita Rina saat mengisi 'Okay Boss' Trans 7 dilansir, Kamis (27/6/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia sutradara. Dia lulusan di sana (Belanda), dia coba bikin project di Indonesia, kalau buat film kan pasti ada beberapa krunya ada make up artis juga, nah make up artisnya kebetulan asisten saya sekarang. Nah dia yang ngenalin saya," ungkapnya.
Rina Nose dan Josscy pun berkenalan pertama kali pada tahun 2016. Saat pertemuan itu Rina sama sekali tak berpikir akan berpacaran.
Tapi, kenyataan berkata lain. Rina yang awalnya tak suka dijodh-jodohkan dengan pria, merasakan ada getaran berbeda.
"Neng ada ini, mau dikenalin ini, kalau mau pacaran juga ntar gua pilih sendiri. Ngobrol-ngobrol sendiri. Tiba-tiba 22 Oktober gue ke sana ada sedikit berbeda dan percikan-percikan asmara. Mulai berubah," tuturnya dengan senyuman centil.
Kala itu, Rina yang sedang syuting di Belanda kembali bertemu Josscy. Akhirnya, Rina pun mengajak Josscy syuting bareng.
"Setiap pulang syuting, dia kan pulang, nah ada gejolak yang beda," ungkap Rina Nose.
Rina Nose dan Josscy kencang dikabarkan akan menggelar pernikahan pada akhir tahun ini. Akan tetapi, Rina Nose masih belum bisa memastikan dan hanya menjawab masih mempersiapkan.
Josscy sendiri tinggal di Belanda. Rina Nose pun rela melakukan hubungan jarak jauh dengan sang kekasih.
(pus/kmb)