Artis sekaligus sutradara film, Lola Amaria saat ini tengah menjalankan kesibukannya di dunia kuliner nusantara.
Faktanya, Lola kini memiliki rumah makan 'Nasi Pedes Cipete' yang awalnya berasal dari hobi memasaknya. Bukan hanya itu saja, Lola juga mengaku hobinya tersebut muncul jika dirinya sedang mengalami stress.
"Pertamanya karena hobi masak. Saya kalau stress itu biasanya masak. Coba-coba bawa hasil masakannya ke kantor, yang jadi 'korban' uji coba masakan itu teman-teman di kantor. Terus katanya enak," ujar Lola saat ditemui di kawasan Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan belum lama ini.
Faktanya, Lola kini memiliki rumah makan 'Nasi Pedes Cipete' yang awalnya berasal dari hobi memasaknya. Bukan hanya itu saja, Lola juga mengaku hobinya tersebut muncul jika dirinya sedang mengalami stress.
"Pertamanya karena hobi masak. Saya kalau stress itu biasanya masak. Coba-coba bawa hasil masakannya ke kantor, yang jadi 'korban' uji coba masakan itu teman-teman di kantor. Terus katanya enak," ujar Lola saat ditemui di kawasan Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan belum lama ini.
Bukan hanya itu saja, Lola yang diketahui hobi melakukan travelling di Indonesia ini juga menyempatkan diri untuk mengetahui masakan khas di tiap daerah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya suka travelling, saya suka mencoba semua makanan di setiap daerah. Oh Manado itu pedas ya, Jawa itu manis ya. Saya mencoba mentransfer makanan itu ke sini," paparnya.
Baca juga: Memahami Nilai Pancasila Melalui Film 'LIMA' |
"Saya mencari formula apa nih yang nggak ada di tempat lain, misalnya nasi peda, nasi kencur, itu kan jarang. Di mana-mana itu kan nasi merah, nasi liwet. Nah semua itu saya kasih kecombrang dan non-MSG," lanjutnya.
Alasannya tak memakai MSG juga kerena dapat merusak kandungan gizi dari rempah-rempah yang telah di satukan dalam makanan.
"Karena MSG kan nggak sehat ya, sayang dong sudah pakai rempah-rempah yang sehat terus ketutup MSG," pungkas Lola.