Berantem dengan Pacar, Brooklyn Beckham Kepergok Nangis di Dalam Mobil

Berantem dengan Pacar, Brooklyn Beckham Kepergok Nangis di Dalam Mobil

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Selasa, 23 Apr 2019 10:21 WIB
Foto: Dok. Instagram @hanacross
Jakarta - Asmara Brooklyn Beckham dengan sang kekasih, Hanna Cross, tak selalu berjalan mulus. Keduanya belum lama ini bahkan terlihat bertengkar.

Berdasarkan foto-foto yang diunggah oleh situs Mirror, Brooklyn Bekcham dan Hanna Cross tampak beradu mulut di dalam mobil. Padahal baru beberapa hari lalu, keduanya tampil mesra di ajang Coachella.

Hanna terlihat sangat marah sambil mengarahkan jari telunjuknya kepada Brooklyn yang tak kalah terlihat emosi. Di foto lain, putra sulung David Beckham itu tampak menyentuh dahinya sambil menangis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Gambas:Instagram]


Dan ternyata, ini bukan kali pertama keduanya kepergok berantem. Saat berada di Los Angeles beberapa waktu lalu, keduanya tampak adu mulut.

Sang adik, Romeo Beckham, bahkan harus menengahi agar argumen keduanya tak semakin parah. Romeo tampak berdiri di antara keduanya dan menyentuh pundak Hana.

Brooklyn Beckham dan Hanna Cross pertama kali dikabarkan pacaran tahun lalu saat menghadiri British Fahsion Awards di Royal Albert Hall, Istana Kensington. Semenjak itu, keduanya tak terpisahkan.

(dal/doc)

Hide Ads