Soal Mahar, Bella Luna Siap Kembalikan Jika Nana yang Meminta

Soal Mahar, Bella Luna Siap Kembalikan Jika Nana yang Meminta

Hanif Hawari - detikHot
Selasa, 05 Mar 2019 14:03 WIB
Foto: Bella Luna (Noel/detikFoto)
Jakarta - Menikah dengan Nana, Bella Luna mendapatkan mahar rumah seharga Rp 2 miliar. Bahkan ia juga disebut dapat emas batangan hingga tiga perusahaan.

Shirley, istri sah Nana pun meminta mahar tersebut agar dikembalikan. Sebab, uang itu harusnya diperuntukan untuk masa depan anak-anaknya.

Mengenai hal tersebut, Bella Luna melalui pengacaranya, Henry Indraguna pun memberikan penjelasan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bella itu kalau masalah mahar, kalau memang pihak suami yang meminta untuk dikembalikan maka dengan rela Bella akan kembalikan," kata Henry Indraguna saat dihubungi detikHOT, Selasa (5/3/2019).

"Tapi kalau dari pihak istri yang meminta, tidak akan kami kembalikan," sambungnya.


Namun hingga saat ini, Henry Indraguna mengatakan Nana belum meminta mahar tersebut. Jika nantinya memang diminta, kliennya agar dengan senang hati mengembalikan secara sukarela.

"Sementara waktu belum ada permintaan untuk dikembalikan. Tapi komitmen dari Bella apabila suaminya meminta mahar tersebut dikembalikan maka dengan ikhlas akan dikembalikan," tutur Henry Indraguna.

"Walaupun sebetulnya mahar itu tidak ada kewajiban untuk dikembalikan. Kan maharnya sudah diberikan secara sukarela. Tapi Bella tidak mau disebut sebagai pelakor. Kedua materialistis," pungkasnya.



Tonton juga: Tak Tahu Nana Sudah Beristri, Bella Luna Siap Kembalikan Mahar

[Gambas:Video 20detik]



(hnh/nu2)

Hide Ads