Jika Raih 10 Juta Pengikut, Ria Ricis akan Umrahkan Followernya

Jika Raih 10 Juta Pengikut, Ria Ricis akan Umrahkan Followernya

Desi Puspasari - detikHot
Senin, 04 Feb 2019 14:43 WIB
Jika Raih 10 Juta Pengikut, Ria Ricis akan Umrahkan Followernya
Foto: Instagaram/riaricis1795
Jakarta - Ada satu keinginan Ria Ricis yang hingga saat ini masih disimpannya. Apa itu? Ria Ricis akan memberangkatkan followernya umrah jika dirinya meraih 10 juta pengikut.

"Aku nazar kalau sudah sampai 10 juta subscriber aku mau berangkatin umrah untuk fans. Berangkatin keluarga juga dan mau jalan-jalan sama teman-teman. Prosesnya sekarang supaya bisa dinikmati hasilnya nanti," jelas Ria Ricis saat ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ricis mengaku sama sekali tidak menjadi plagiat dari konten yang dilakukan Atta Halilintar. Ricis mengaku apa yang dilakukannya murni dari idenya yang sudah lama ada.


Tonton video: Ria Ricis Balapan Target 10 Juta Subscriber dengan Atta Halilintar?

[Gambas:Video 20detik]



"Kita mah biasa aja. Aku dan dia punya konten masing-masing. Nggak ada plagiat atau kejar-kejaran gitu, santai kita. Kita masih ngobrol kok dan berbalas pesan," terangnya lagi.



Lantas apakah Ria Ricis ingin memberikan konten yang baru dalam akun YouTubenya?

"Mau sih tapi belum kepikiran, syutingnya mah gampang tapi kan ngeditnya susah," beber Ricis.

Saksikan video 20Detik untuk mengetahui nazar Ria Ricis ingin umrahkan penggemarnya di sini:

[Gambas:Video 20detik]

(wes/ken)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads