Hingga akhirnya, Vanessa Angel pergi dari rumah. Diketahui ia kabur k kediaman Kartika Putri.
"Dia kabur, nginep di Kartika Putri, trus dia (Kartika) telepon ke saya. Pokoknya aman di rumah Tika dan titip ke mamahnya," kata Doddy Sudrajat di kantor pengacara M Zakir Rasyidin, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Jumat (25/1/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan Doddy sempat memediasi ke orang tua pria berinisial L saat itu.
"Mediasi ke orang tua cowoknya tapi nggak bisa. Maunya (Vanessa) pergi ya sudah saya tinggal berdoa yang terbaik buat dia. Mudah-mudahan dia pergi bisa dia bangga atas prestasinya nanti. Saya sudah beri apapun dia bisa menjadi artis multitalent," bebernya.
Menghilangnya Vanessa dari rumah Kartika Putri secara tiba-tiba pun membuat dirinya bertanya-tanya. Doddy berasumsi Vanessa berkonflik juga dengan Karput.
"Kalau dibilangin pasti jadi berantem. Mungkin Kartika menasihati terus akhirnya pergi (kabur) karena Kartika tidak mensupport dia," tandas. (fbr/dar)