Hamil 12 Minggu, Nikita Mirzani Alami Pendarahan

Hamil 12 Minggu, Nikita Mirzani Alami Pendarahan

Hanif Hawari - detikHot
Senin, 12 Nov 2018 10:42 WIB
Foto: Noel/detikFoto
Jakarta - Kehamilan Nikita Mirzani sudah memasuki usia 12 minggu. Ia sempat pendarahan sebelum melaksanakan umrah. Kendati demikian, dokter pun menyarankan dirinya untuk pakai kursi roda. Agar tidak terlalu lelah saat menjalani ibadah.



"Ya pengen umrah aja kebetulan ada rezeki dan lagi nggak panas. Itu dadakan, sendiri ikut travel tujuh hari," kata Nikita Mirzani usai mengisi acara di 'Pagi-pagi Pasti Happy', Trans TV, Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (12/11/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya sebelumnya pendarahan. Disarankan dokter pakai kursi roda aja (saat umrah)," sambungnya.



Namun tetap saja, saat menjalani umrah kondisi kesehatan Nikita Mirzani menurun. Ibu dua anak itu sempat mengalami muntah-muntah hingga akhirnya dirawat di rumah sakit.


Tonton video: Wew! Ternyata Nikita Mirzani Ditalak Dipo Lewat Voice Note

[Gambas:Video 20detik]



"Di sana muntah-muntah, sempat dirawat juga 8-9 jam," ujar Nikita Mirzani.

"Kurus banget sekarang ya? Turun 3 kilo gue," pungkasnya.

Hamil 12 Minggu, Nikita Mirzani Alami Pendarahan
(hnh/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads