Ngeri Banget! Opie Kumis Punya Istri Lebih dari Dua

Ngeri Banget! Opie Kumis Punya Istri Lebih dari Dua

Desi Puspasari - detikHot
Kamis, 11 Okt 2018 11:10 WIB
Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Opie Kumis belakangan ramai dibicarakan karena dikabarkan sakit. Tapi nyatanya, komedian yang satu ini sehat-sehat saja.

Saat datang ke 'Pagi-pagi Pasti Happy', Opie Kumis dengan entengnya menjawab kalau kondisinya baik-baik saja. Tapi jawaban Opie justru mengundang pertanyaan jahil dari Uya Kuya.

"Sehat ya, istri sudah berapa emangnya?" ledek Uya Kuya, Kamis (11/10/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Alhasil pertanyaan itu membuat Opie Kumis salah tingkah. Dia pun sulit menjawab pertanyaan Uya Kuya.

"Jadi begini sebenarnya gua kalau gini.... Istri yang penting ada dah," jawab Opie Kumis.

"Judulnya kalau ini, pulang berantem dah," lanjutnya sambil tertawa.



Uya Kuya pun terus bertanya, ada berapa sekarang istri sang komedian. Sambil tertawa, Opie pun menjawab sekenanya pertanyaan Uya Kuya.

"Lebih dari satu," jawab Opie.

"Berapa? Dua?" tanya Uya.

"Iya," jawab Opie.

"Tiga?" tanya Uya lagi.

"Tiga iya dah," sahut Opie.

"Empat?" cecar Uya.



"Iya dah," jawab Opie yang disambut tawa satu studio.

Namun, Opie Kumis mengaku dengan istri yang sekarang dia sudah klik. Dia pun bisa menjalani rumah tangganya dengan baik.

"Seberapa ininya, pokoknya klik aja," pungkas Opie.


Saksikan juga video 'Hidup dengan Dua Istri, Ini Cerita Opie Kumis':

[Gambas:Video 20detik]

(pus/wes)

Hide Ads