Usai kabar tentang Demi mengalami overdosis beredar, Demi dibanjiri oleh berbagai dukungan dan juga doa baik dari para penggemar maupun rekan selebriti lainnya.
Salah satunya adalah pasangan Hollywood-Bollywood yang saat ini tengah mencuri perhatian, Priyanka Chopra dan Nick Jonas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Seperti kalian semua, saya juga terguncang setelah mendengar berita tentang Demi. Kita semua mencintainya dan perlu berdoa agar dia segera sembuh. Dia adalah seorang pejuang. #prayfordemi," tulis Nick pada akun Twitter-nya.
Sebelumnya selebriti-selebriti lain seperti Ariana Grande, Bruno Mars, Ellen DeGeneres, dan juga Joe Jonas yang merupakan mantan kekasih sekaligus sahabat Demi juga telah ikut mendoakan kesembuhan Demi.
Sementara itu juru bicara Demi Lovato sendiri telah mengkonfirmasi bahwa Demi saat ini sedang dalam keadaan stabil dan tengah berkumpul bersama keluarganya.
"Beberapa informasi yang dilaporkan adalah salah dan mereka (keluarga Demi) dengan hormat meminta privasi dan bukan spekulasi karena kesehatan dan kesembuhan Demi adalah hal terpenting saat ini," ujar sang juru bicara.