"Azka kemarin abis operasi kakinya ada benjolan makin lama makin besar terus gatel nggak bisa pakai sepatu, kalau tidur malemnya gelisah karena gatel kan, akhirnya diambil tuh," ucap Nikita Mirzani usai mengisi acara di 'Pagi-pagi Pasti Happy', Trans TV, Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (23/7/2018).
Nikita Mirzani menyebut, Dipo Latief sempat dikabarkan mengenai kabar sakit anaknya itu. Namun sayang, Dipo lebih memiliki pergi ke kelab bersama teman-temannya ketimbang harus menjenguk Azka di rumah sakit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nikita Mirzani Dampingi Operasi Anak Sendirian, Simak Videonya:
"Oh udah dikasih tahu, dia nggak dateng, dia lebih memilih pergi bersama temen-temannya ke kelab ha ha ha," tutur Nikita Mirzani.
Padahal Dipo Latief sangat dekat dengan putra Nikita Mirzani itu. Meskipun demikian, Nikita bersyukur Azka tidak menanyakan begitu detail di mana keberadaan Dipo.
'Emm nggak sih, untungnya nggak. Cuma pas bangun tidur aja sempet nanya 'daddy mana?' gitu doang udah. Terus pas coba mau video call tapi nggak diangkat ya udah. Bilang daddy kerja gitu aja," tuturnya. (hnh/kmb)











































