Menggelar jumpa pers di kawasn Cibubur, Depok, Rabu (11/7/2018), pesinetron berusia 28 tahun itu mengatakan sudah ada rencana untuk pulang ke rumah. Dia pulang ke rumah juga untuk meminta izin kepada sang bunda untuk menikah dengan Meiza Aulia.
"Sebenarnya niatan saya adalah sebelum tanggal 13 ini saya ada jadwal ke Bali, niatan saya, saya mau pulang ke rumah mau suwun ke ibu saya. Saya pengen bilang, saya pengen menikah," aku Eza Gionino.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akan tetapi, padahal baru rencana, sudah muncul berita yang kurang mengenakkan. Ibunda buka suara soal dirinya yang tidak merestui pernikahannya dengan Meiza Aulia.
Dia pun merasa berita rencana pernikahannya menjadi simpang siur. Kepergiannya dari rumah, Eza mengatakan baru sebulan dan itu dia jadikan agar sang bunda bisa lebih tenang.
"Karena saya berpikir saya baru meninggalkan rumah ini kan sebulan, saya baru ninggalin mama, ngasih waktu mama baru sebulan dan saya pikir setelah sebulan ini mama sudah mulai, paling nggak tenangan sedikit pikirannya. Saya hapal dan saya khatam ibu saya seperti apa. Dia hanya butuh waktu sebentar untuk menenangkan pikirannya baru setelah itu saya menjelaskan. Ibu saya bukan tipe orang yang bisa dibantah dan saya yakin banyak orangtua juga yang seperti itu dari kalian," beber pria yang kini membintangi sinetron 'Aku Bukan Ustad'.
"Yang saya harapkan cuma satu, Ma tolong buka hatinya sedikit saja. Sedikit saja. Buat saya, buat Eza. Eza anak mama, mama tahu kayak gimana sayangnya Eza. Eza nggak pernah dendam sama mama," ucap Eza Gionino yang diperuntukan kepada sang bunda.
Meski Kabur dari Rumah, Eza Gionino Masih Nafkahi Sang Ibu, tonton videonya di sini:
(pus/mau)