"Aku lagi belajar hijab menutup dada karena bertahun-tahun pakai hijab aku tahu harus memakai hijab menutup badan (syar'i) dan aku berkaca pada Zaskia Sungkar," kata Inneke di TMII, Jakarta Timur.
Menurut Inneke, semakin tua umurnya harus lebih baik dalam berhijab. Dia sangat tak mau auratnya dilihat banyak orang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan berharap berhijab lebih tertutup, menurut Inneke, masih ada saja godaanya. Namun kini ia juga belajar dengan anak-anak muda yang sudah berhijab syar'i.
"Maunya seperti itu doain ya, kadang-kadang banyak godaan kayak model gini bagus ya, model semua bagus ya, tapi lihat lagi aduh dadanya nggak ketutup. Ya sudah yang biasa saja pakai hijabnya yang bisa ketutup dada. Aku juga jadi belajar sama anak-anaknya muda sekarang yang syar'i," pungkas Inneke.
Saksikan juga video 'Ramadan Kali Ini, Inneke Koesherawati Ajari Anak Berpuasa':