Wendy Cagur Bangga Anak-anaknya Sudah Puasa sampai Magrib

Wendy Cagur Bangga Anak-anaknya Sudah Puasa sampai Magrib

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Selasa, 22 Mei 2018 16:19 WIB
Wendy Cagur Bangga Anak-anaknya Sudah Puasa sampai Magrib
Foto: Instagram
Jakarta - Wendy Cagur tak pernah menuntut anak-anaknya yang masih kecil untuk puasa penuh sampai magrib. Tapi bukan main bangganya Wendy karena justru sang buah hati selalu bertekad berpuasa penuh ketika Ramadan tiba.

"Pernah ketika gue pulang sahur, ngobrol sama mereka, anak gue yang cowok batuk-batuk. Gue cari minum, 'ayo buka-buka, nggak usah puasa' 'nggak ah, dedek mau puasa dedek mau sampai selesai'," ungkap Wendy di Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/5).

Ada kejadian lucu ketika Wendy tak mau anaknya 'maksa' berpuasa. Wendy malah kena omelan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Gue malah dimarahin sama dia. Temennya di sekolah belum pada puasa tapi dia udah puasa. Akhirnya dia mainnya jadi misah karena dia puasa sendiri," terangnya.

"Dari tahun lalu mereka udah puasa, dari umur 4 sama 5 tahun mereka udah mulai puasa. Kalau full, mereka full. Tapi kalau satu bulan full, tahun lalu nggak full. Dari mereka sendiri emang mau mulai puasa," tukasnya. (vep/kmb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads