Tian rutin berolahraga. Untuk itu, ia juga tak terlalu memporsir setiap gerakan dalam olahraganya.
"Seminggu tiga kali olahraganya setengah jam sampai 1 jam sih tergantung gue punya waktu. Olahraga nggak yang berat-berat ya. Paling body weight, sit up, push up, cardio, dan pakai aplikasi," ujar Christian Sugiono saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (2/4/2018) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, suami Titi Kamal tersebut juga menerapkan diet dan makan makanan sehat dalam kesehariannya. Ia tak lagi makan nasi, gorengan, sampai martabak.
"Gue sekarang 75 kilo dari 82-85 kilo. Gue sudah nyaman segini. Ini gue karena makan sehat saja sih. Gue nggak makan martabak, gorengan segala macam. (Nasi) Nggak sama sekali sudah hampir 2 bulan. Nasi putih kita tahu itu enak, kenyang. Tapi kan nasi it's not realy a good food," tutur Christian Sugiono.
Tian juga ternyata memiliki hobi bercocok tanam. "Gue hobi hidroponik. Gue tanam selada, kalau lagi tumbuh ya makan. Tapi selebihnya masih belanja di pasar," tambahnya.
Pola hidup sehat Tian pun membuat istrinya terinspirasi. Tapi katanya, Titi Kamal masih belum total melakukan itu lantaran masih menyusui.
"Titi juga terinspirasi. Tapi belum bisa ekstrem karena kan masih menyusui. Nanti katanya kalau sudah selesai mau ikutin cara gue," pungkas Christian Sugiono.
Saksikan video 20Detik untuk melihat Christian Sugiono di sini:
(mau/doc)