Foto Prewed, Baby Margaretha Terinspirasi Film 'Insidious'

Foto Prewed, Baby Margaretha Terinspirasi Film 'Insidious'

Mauludi Rismoyo - detikHot
Sabtu, 03 Mar 2018 08:00 WIB
Foto Prewed, Baby Margaretha Terinspirasi Film Insidious
Foto Prewed, Baby Margaretha Terinspirasi Film 'Insidious' Foto: Baby Margaretha/ Instagram
Jakarta - Hubungan Baby Margaretha dengan kekasihnya yang terpaut usia 21 tahun, Christian Bradach sudah makin serius. Model seksi itu terlihat sudah melakukan foto prewed.

Hal itu diketahui di akun Instagramnya. Ada banyak foto dalam postingan tersebut.

Baby melakukan sesi foto itu di Museum Prasasti, Tanah Abang. Untuk tema, bintang film horor itu ternyata terinspirasi dari film 'Insidious: The Last Key'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Aku terinspirasi dari situ. Itu yang jadi ibunya. Gaya zaman dulu tahun berapa itu ya pokoknya aku tiba-tiba pengen foto konsep itu saja," ujar Baby Margaretha kepada detikHOT, Sabtu (3/3/2018).

Niat mengonsepkan seperti itu, Baby pun harus mencari kostum yang mendadak. Ia juga sempat menemui kesulitan mencari pakaian yang cocok untuk kekasihnya agar pas dengan temanya.

"Itu dapat baju itu di Yogyakarta. Setelah pakai langsung kita kirim balik ke Yogya," tutur Baby Margaretha.

Lantas, kapan dirinya bakal segera dinikahi Christian?

"Nanti pokoknya dikasih tahu," tukas Baby Margaretha.

(mau/tia)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads