Beberapa hari lalu, Rio Dewanto memposting video anak semata wayangnya, Salma, sedang tertidur pulas. Videonya mungkin terlihat biasa saja, tapi captionnya benar-benar membuat mewek.
"Sorry if im not there when u wake up little one…Bapak harus kerja dulu yaa…see u next month..much love..be nice Salma," tulis Rio Dewanto seperti dilihat detikhot, Sabtu (13/1/2018).
Netizen yang melihat postingan ini langsung baper. Beberapa di antara mengaku terharu saat membaca tulisan Rio Dewanto.
"Rasanya nyesek klo baca captionnya bapak," tulis salah satu netizen.
"Masya Allah…sedihnya..semangat bapak," ujar yang lain.
"Captionnya bikin mamak-mamak meleleh," komentar netizen lainnya.
Dari beberapa postingannya, Rio Dewanto sedang berada di Paris, Prancis. Pemeran film 'Filosofi Kopi' itu terlihat mengunjungi beberapa tempat seperti Cathedrale Notre-Dame de Paris dan Museum Louvre. (ken/ken)