Lucu! Begini Keisengan Engku Emran pada Laudya Cynthia Bella

Lucu! Begini Keisengan Engku Emran pada Laudya Cynthia Bella

Ken Yunita - detikHot
Selasa, 09 Jan 2018 13:02 WIB
Foto: Dok. Instagram
Jakarta - Suami Laudya Cynthia Bella, Engku Emran, diketahui memang sangat suka bercanda. Beberapa kali, netizen dibuat terpingkal gara-gara 'ulahnya' mengisengi sang istri di media sosial.

Yang terakhir, Emran memposting foto Bella dengan positi tangah menyembah. Dia memberi caption 'twinning' untuk foto itu.

Twinning #monkeyseemonkeydo

A post shared by In Safe Hands (@iamkumbre) on Jan 4, 2018 at 12:59am PST

Beberapa netizen mengaku bingung dengan maksud postingan Emran tersebut. Namun setelah diperhatikan, beberapa netizen akhirnya menyadari, jauh di belakang Bella berdiri, terdapat patung monyet.

Nah, patung monyet tersebut 'berpose' mirip seperti Bella, yakni tangan menyembah. Banyak netizen pun terbahak dengan ulah Emran tersebut.

"Wkwkwkwkwkjkjk... Suami nya teh LCB usiiilll bgt yaa," tulis salah satu netizen.

"Hahaha, lawak banget Abang E ini," ujar netizen lainnya.

Foto tersebut sepertinya saat Bella, Emran dan Aleesya berlibur ke Bali beberapa waktu lalu. Postingan itu juga membuat Bella terbahak.

Bella pun memposting foto Emran dan Aleesya dengan caption lucu.

"Di balik senyum mereka ada keisengan yang terselubung," tulis Bella sebagai caption foto tersebut.

Sama seperti postingan Emran, postingan Bella juga dibanjiri banyak komentar dari netizen. Kebanyakan menganggap Bella dan Emran pasangan yang romantis.

"Hahaha lucu banget be3 love u all," tulis salah satunya. (ken/ken)


Hide Ads