Dikasih Tas Mahal oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina: Ini Asli Apa Nggak?

Dikasih Tas Mahal oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina: Ini Asli Apa Nggak?

Desi Puspasari - detikHot
Jumat, 15 Des 2017 11:40 WIB
Dikasih Tas Mahal oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina: Ini Asli Apa Nggak?
Foto: Instagram
Jakarta - Nagita Slavina tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya, saat Raffi Ahmad memberikan hadiah tas mahal. Tas itu sebenarnya sudah sangat diinginkan Gigi sejak lama.

Tas backpack merek Chanel diberikan oleh Raffi Ahmad untuk sang istri. Tas berwarna silver itu pun langsung dicoba Nagita.

"Kamu kok tumben? Ini asli apa nggak?" celetuk Nagita Slavina sambil melihat banderol harga tas tersebut, sepert dilihat detikHOT dalam vlog Raffi Ahmad, Jumat (15/12/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikasih Tas Mahal oleh Raffi Ahmad, Nagita Slavina: Ini Asli Apa Nggak?Nagita Slavina mencoba tas yang dibelikan oleh Raffi Ahmad Foto: dok. Vlog RansEntertaiment


"Ah kamu mah benar banget tanyanya asli apa nggak. Kalau aku beliin kamu tas palsu kenapa?" jawab Raffi menggoda sang istri.

Nagita Slavina pun menjawab tak apa-apa. Tas seharga Rp 44 juta itu, sebenarnya sudah pernah diminta oleh Nagita Slavina.

Raffi yang saat itu tidak memperbolehkan Nagita untuk beli ternyata diam-diam membelikannya. Bentuk ucapan terima kasih, Nagita pun langsung mencium pipi Raffi Ahmad.


Saksikan video 20detik tentang Raffi Ahmad kasih tas Rp 44 Juta ke Nagita di sini:

[Gambas:Video 20detik]

(pus/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads