El Berangkat ke London Akhir September, Al Ghazali Siap Susul

El Berangkat ke London Akhir September, Al Ghazali Siap Susul

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Minggu, 27 Agu 2017 15:53 WIB
Al, El, Dul Foto: Febriyantino Nur Pratama/detikHOT
Jakarta - El Rumi siap berangkat ke London untuk sekolah, akhir bulan September 2017. Al Ghazali juga siap menyusul ke London.

Jelang keberangkatannya ke London, El melakukan berbagai persiapan. Salah satunya dengan menonton film tanpa menggunakan subtitle.

"Persiapannya lebih banyak nonton film tanpa subtitle aja supaya ngerti dengerin orang ngomong. Karena aku kekurangannya itu sih untuk orang ngomong aku ngerti itu susah," kata El di perayaan Sweet Seventeen Dul, di kediaman Ahmad Dhani, Pondok Indah, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

El akan mengambil jurusa businness and finance. Melihat persiapan El, Al Ghazali berujar siap menyusul sang adik ke London.


Al sudah merencanakan akan menjenguk El. Selain itu, dia juga punya keinginan untuk sekolah di sana.

"Maksudnya nyusul untuk jenguk tapi untuk sekolah rencana sih udah ada tapi belum tahu. Aku mau ambil bisnis juga karena dari dulu sukanya bisnis," ungkap Al.

Awalnya, Al sudah merencanakan berangkat bareng El tahun ini. Tapi, karena satu dan lain hal, akhirnya Al merelakan El pergi lebih dulu. (pus/dar)

Hide Ads