Pangeran William dan Harry Merasa Kecewakan Putri Diana

Pangeran William dan Harry Merasa Kecewakan Putri Diana

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Jumat, 18 Agu 2017 17:23 WIB
Foto: Pangeran William dan Harry Merasa Kecewakan Putri Diana (Alastair Grant - WPA Pool/Getty Images)
Jakarta - Peringatan kematian Putri Diana yang ke-20 akan jatuh pada 31 Agustus mendatang. Untuk memperingatinya, Pangeran William dan Pangeran Harry pun sedikit demi sedikit mulai terbuka soal sang ibunda.

Pangeran William dan Pangeran Harry menyanggupi untuk tampil di sebuah acara bertajuk 'Diana, 7 Days', beberapa pekan sebelum peringatan kematian Putri Diana. Dalam dokumenter berdurasi dua jam tersebut, keduanya mengungkap reaksi saat pertama kali mendengar sang ibunda meninggal dunia karena kecelakaan mobil.

"Alasan kenapa aku dan Harry setuju untuk melakukan hal ini karena kami merasa berhutang pada ibuku. Aku seperti merasa kami telah mengecewakannya saat kecil dulu. Kami tak bisa melindunginya," ujar William seperti dikutip dari US Magazine, Jumat (18/8/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami merasa berhutang selama 20 tahun ini untuk membelanya, dan mengingatkan semua orang tentang karakter dan sosok seperti apa dirinya kepada publik. Ini adalah tugas kami sebagai anak untuk melindunginya," lanjutnya.

Pada trailer dari dokumenter tersebut, Pangeran Harry juga diwawancara soal hari pemakaman Putri Diana yang harus dihadiri olehnya. Kala itu, ia mengingat betul para warga Inggris yang menitikkan air mata untuk Putri Diana.

"Aku ingat betul tangan orang-orang basah karena menghapus air mata. Saat ia meninggal dunia, banyak yang menunjukkan emosi dan cinta. Hal itu sangat mengejutkan," kenang Harry.

"Tapi di saat yang sama, hal itu sangat indah dan luar biasa jika diingat. Kurasa ibuku memberi efek yang besar untuk banyak orang," pungkasnya.

(dal/ken)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads