Unggah Foto Usai Ibadah, El Rumi Bikin Kagum

Unggah Foto Usai Ibadah, El Rumi Bikin Kagum

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Kamis, 10 Agu 2017 21:23 WIB
Foto: Unggah Foto Usai Ibadah, El Rumi Bikin Kagum (El Rumi/Instagram)
Jakarta - El Rumi belum lama ini tengah berada di Demak. Putra dari Ahmad Dhani tersebut menyempatkan untuk beribadah salat Subuh di Masjid Agung Demak.

Beberapa jam lalu, El Rumi mengunggah foto dirinya berpose di depan Masjid Agung Demak. Usai salat Subuh, drummer berusia 18 tahun itu hanya mengenakan atasan hijau, celana panjang dan sandal jepit.

"Selamat menunaikan ibadah Subuh. Hari ini saya solat subuh di Masjid Agung Demak. Bagi yang tidak tahu, Masjid Agung Demak adalah salah satu masjid tertua di Indonesia, berdiri sejak 1479. Masjid ini dipercayai pernah menjadi tempat berkumpulnya Wali Songo dalam menyebarkan ajaran Agama Islam di tanah Jawa #KelilingJawa," tulis El pada caption foto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Usai mengunggah foto tersebut, tak sedikit netizen yang terkagum-kagum dengan El Rumi, yang tak lupa ibadah di tengah kesibukannya. Foto tersebut juga mendapatkan lebih dari 66 ribu like.

"Dari dulu suka sm ni dedek. Jdi anak yg sholeh ya Nak," tulis devipermat.

"Udah ganteng, rajin ibadah lagi, husband material," tambah nieshafhl.

(dal/dal)

Hide Ads