Lebaran Jadi Momen Penting Bagi Dude Harlino

Lebaran Jadi Momen Penting Bagi Dude Harlino

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Senin, 26 Jun 2017 12:11 WIB
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. Foto: Palevi S/detikHOT
Jakarta - Momen hari raya Idul Fitri adalah momen yang hampir selalu dinanti-nantikan oleh semua orang. Tak terkecuali pesinetron Dude Harlino.

Bagi suami dari Alyssa Soebandono ini, hari raya Idul Fitri yang hanya datang setahun sekali menjadi momen yang penting. Menurutnya, di hari itu, seluruh keluarga berkumpul.

"Intinya kan bersilaturahmi, kumpul sama-sama. Itu aja paling. Karena setahun sekali, momen itu jadi penting," ujar Dude Harlino saat dihubungi via telepon, Minggu (25/6/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga:


Dude Harlino menyebutkan, setiap hari lebaran pertama, ia dan keluarganya menjalani shalat Idul Fitri berjam'ah. Setelah itu barulah bersilaturahmi.

"Memang tiap tahun di hari pertama," katanya lagi.

Mengenai hari raya, Dude Harlino pun memiliki menu masakan favoritnya. "Menu-menu standar yang ada aja ya. Yang kayak biasanya ketupat, sayur, dan teman-temannya," ungkapnya.

(srs/dal)

Hide Ads