Selain itu, ada juga kabar kedekatan Laudya Cynthia Bella dengan pria bernama Engku Emran yang ternyata adalah seorang duda. Berikut 5 berita terpopuler yang menyita perhatian pembaca detikHOT sepanjang Senin (5/6/2017).
1. Ayu Ting Ting Jadi Kandidat 100 Perempuan Tercantik, Netizen Kecewa
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Ayu Ting Ting (Instagram TC Candler) |
Ayu Ting Ting memang tidak pernah absen dari pemberitaan dunia hiburan Tanah Air. Kali ini, Ayu Ting Ting masuk dalam daftar 100 Most Beautiful Faces of 2017 yang dihelat oleh TC Candler.
Setiap tahun, TC Candler selalu merilis daftar wanita paling cantik dari seluruh dunia. Tidak hanya dari wajah saja, 100 orang ini dipilih juga berdasarkan budaya, gaya hidup, profesi dan seterkenal apa mereka di negara masing-masing.
Selain itu, TC Candler juga menilai dari aura kecantikan wajah mereka. Datang dari kalangan aktris, penyanyi maupun idola K-Pop, TC Candler memilih mereka ke dalam '100 Most Beautiful Faces of 2017'.
2. Respons Saat Lihat Demian Dianggap Lebay, Ini Kata Sara Wijayanto
Foto: Demian Aditya (Instagram Sara Wijayanto) |
Respons Sara Wijayanto dianggap lebay atau berlebihan saat melihat suaminya, Demian Aditya berlaga di 'America's Got Talent'. Hal tersebut diunggapkan oleh beberapa netizen.
Menanggapi hal tersebut, Sara pun buka suara. Ia meluapkan apa yang dirasakannya melalui akun Instagram miliknya.
"Yang gak orang tau di balik perform suami saya di AGT. Dia harus mengalami gagal berkali2 dulu sblm akhirnya berhasil. Banyak orang gak tahu kalau didalam dunia sulap itu, walaupun sudah latihan berkali kali kemungkinan gagalnya pasti ada. Dan saya sangat menghargai seni sulap suami saya, makanya saya gak pernah nanya sm suami saya untuk tahu rahasianya," ungkap Sara.
3. Engku Emran yang Dekat dengan Laudya Cynthia Bella adalah Duda
Foto: Laudya Cynthia Bella (Dok. Instagram/laudyacynthiabella) |
Inisial 'E' muncul saat Laudya Cynthia Bella move on dari Afifudin Kalla. Lantas, siapa 'E' yang disebut-sebut berasal dari Malaysia itu?
Laudya Cynthia Bella memang belum pernah mem-posting foto kebersamaannya dengan 'E' yang diketahui bernama Engku Emran. Dari komentar beberapa netizen diketahui kalau Engku Emran adalah duda.
"Semoga lancar yaa teh Bella sama Abang E Abang Engku Embran @iamkumbre. Yang mau tau info tentang Abang E, search yuk di Google, Engku Embran, dia artis malaysia. Walaupun Engku Embran lebih tua dari teh Bella, tapi dia masih ganteng banget, cocok bgt sama teh Bella @laudyacynthiabella," tulis akun r*st**sh*f*r*n*.
4. Jadi Korban Tapi Ikuti Lambe Turah Terus, Raditya Dika Diledek Habis Netizen
Foto: Raditya Dika (Ismail/detikHOT) |
Aktor Raditya Dika jadi korban paparazzi yang kemudian fotonya dikirimkan ke akun gosip di Instagram, Lambe Turah. Bintang film 'Hangout' itu pun angkat bicara mengenai foto yang beredar.
Dari foto yang beredar di Lambe Turah, Radit terlihat bersama kekasihnya, Annisa Aziza, di salah satu mall di Jakarta, belum lama ini. Sekilas tak ada yang ganjil, tapi sang komik itu ternyata tak suka difoto diam-diam terlebih saat posisinya berada di atas satu anak tangga di eskalator
"Gue mau komentarin soal kan gue masuk Lambe Turah nih kemarin. Ya orang Indonesia kan suka banget gosip, gue juga senang banget gosip, termasuk gue suka sering banget ikutin Lambe Turah. Kalau ada teman di Lambe Turah, gue langsung WhatsApp, eh bro lo digosipin tuh di Lambe Turah memang enak hahaha. Eh kemaren gue masuk Lambe Turah dia balas, mampus lo. Ya karma itu berlaku ya. Beritanya kaya gini kita lagi di Pasific Place, lagi jalan, terus ada yang foto dari belakang. Gue mau komentarin satu hal, tolong yang foto gue diam-diam terus kirim ke Lambe Turah kenapa fotonya pas momen gue di eskalator kayak gitu? Kenapa harus pas gue naik satu tangga di atas Annisa Aziza di eskalator, kan jadi kesannya gue pendek," ujar Raditya Dika, dalam video, saat dilihat detikHOT, (5/6/2017).
5. Penjelasan Sahabat Yana Zein soal Kotak Sumbangan yang Digondol Orang
Foto: Lingga Suri sahabat Yana Zein (Ismail/detikHOT) |
Kotak sumbangan meninggalnya Yana Zein sempat dikabarkan menghilang dan digondol orang. Lingga Suri sebagai sahabat Yana Zein akhirnya buka suara mengenai hal tersebut.
"Ternyata uang tersebut dibuka oleh mantan supirnya Yana, tapi itu disaksikan oleh temannya Yana namanya Dewi. Ada dua Dewi di sana, memang beliau yang meminta dua Dewi untuk membongkar kotak tersebut. Dibongkar dengan alasan untuk diserahkan ke ibunya Yana sebenarnya, cuma karena lagi rusuh di sana akhirnya mantan supirnya nggak mau pegang," kata Lingga saat ditemui di Bali View Cirendue, Tangerang Selatan, Minggu (4/6/2017) malam.
(dar/wes)












































Foto: Ayu Ting Ting (Instagram TC Candler)
Foto: Demian Aditya (Instagram Sara Wijayanto)
Foto: Laudya Cynthia Bella (Dok. Instagram/laudyacynthiabella)
Foto: Raditya Dika (Ismail/detikHOT)
Foto: Lingga Suri sahabat Yana Zein (Ismail/detikHOT)